Nakita.id - Masih ingat kejadian beberapa waktu lalu, seorang balita meninggal dunia karena tidak sengaja tertinggal di dalam mobil?
Dalam dekade terakhir, tercatat hampir 750 anak telah meninggal setelah tertinggal dalam mobil bersuhu panas, dan sebuah penelitian baru menyoroti seberapa cepat hal itu bisa terjadi, menurut jurnal Temperatur.
BACA JUGA: Suhu Ekstrim di Siberia -67⁰C, Bulu Mata Penduduk Sampai Membeku
Terang saja, pada hari yang panas, sebuah mobil yang diparkir di bawah sinar matahari langsung dapat mencapai suhu yang berbahaya bagi seorang anak dalam waktu sekitar satu jam,
Ini menurut sebuah makalah berjudul "Evaluating the impact of solar radiation on pediatric heat balance within enclosed, hot vehicles", diterbitkan dalam jurnal Temperatur
Bahkan kendaraan di area yang teduh bisa memanaskan ke tingkat yang berisiko setelah sekitar dua jam, menurut studi tersebut.
Padahal anak-anak sangat rentan terhadap heatstroke. Temperatur inti mereka meningkat lebih cepat daripada orang dewasa, dan tubuh mereka kurang mahir dalam pendinginan.
Anak-anak juga mungkin tidak dapat mengontrol atau meninggalkan lingkungan mereka jika terjadi keadaan darurat.
Untuk tujuan penelitian, para peneliti berasumsi bahwa seorang balita berisiko terkena penyakit yang berhubungan dengan panas yang ekstrem.
BACA JUGA: Usir Semut Dengan 10 Bahan Dapur Ini, Dijamin Enggan Datang Lagi!
Ini terjadi ketika tubuh tidak dapat mengatur suhunya, sehingga berpotensi mengakibatkan kegagalan organ, kerusakan otak dan kematian, pada panas tubuh 40-41 derajat Celcius ke atas.
Untuk menentukan berapa lama kendaraan akan mencapai suhu berbahaya, para peneliti memarkir tiga pasang mobil yang identik, dua sedan perak, dua mobil ekonomi perak, dan dua minivan putih.
BACA JUGA: Bukan Kaktus, Tanaman Ini Bisa Tak Disiram Selama Berhari-hari!
Mobil tersebut terparkir di area yang cerah dan juga di area teduh di Tempe, Ariz. , beberapa kali pada bulan Juni dan Juli 2014.
Mereka mengukur efek pemanasan di dalam mobil dan membandingkan hasilnya dengan perhitungan tentang seberapa tinggi suhu akan memengaruhi tubuh seorang bocah 2 tahun yang dihipotetis.
Mereka menemukan bahwa van mengambil waktu terlama untuk efek pemanasan tersebut, dan mobil ekonomi terpendek, artinya mobil ekonomi lebih cepat panas.
Tetapi rata-rata, suhu di dalam kendaraan setelah 1 jam di bawah matahari adalah 46 derajat Celcius; dashboard, kursi dan setir bahkan lebih panas.
BACA JUGA: Hati-hati, Banyak Anak Jatuh Sakit Usai Lebaran karena Hal ini!
Setelah satu jam di tempat teduh, interior mobil rata-rata 37 derajat Celcius.
Itu berarti, menurut para peneliti, bahwa suhu tubuh internal anak bisa mencapai tingkat yang tidak aman setelah sekitar satu jam di sebuah mobil yang diparkir di bawah matahari, dan setelah sekitar dua jam parkir di tempat teduh.
BAC AJUGA: Bahan Alami Mengatasi Gatal Gigitan Nyamuk, No. 4 Sungguh Tidak Biasa!
Sementara efek yang sebenarnya akan bervariasi tergantung pada masing-masing anak, fitur mobil dan suhu di luar.
Moms, Dads penelitian ini sebenarnya menggarisbawahi pentingnya menjaga pengawasan terhadap anak-anak, dan tidak pernah meninggalkan mereka tanpa pengawasan di dalam kendaraan, apalagi selama berjam-jam. (*)
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Time |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR