Akibatnya, selain kian susah dibersihkan, tumpukan kotoran tersebut menjadi tempat yang nyaman untuk bersemayamnya berbagai macam penyakit.
Cara membersihkan lubang hidung dan telinga yang aman dan mudah adalah sebagai berikut:
Membersihkan lubang telinga
- Tak perlu takut dan ragu untuk membersihkan kotoran di hidung dan telinga anak.
Percayalah, manfaatnya jauh lebih banyak daripada ketakutan saat mencoba melakukannya pertama kali.
- Karena saluran telinga anak berbentuk vertikal dan melengkung, maka untuk memudahkannya, tarik telinga anak ke belakang sehingga rata sebelum mulai membersihkannya.
- Secara alami tubuh mempunyai kemampuan untuk mengeluarkan sendiri kotoran yang masuk.
BACA JUGA: Christian Sugiono Beri Tanggapan Menohok Atas Beredarnya Video Dirinya Bersama Perempuan di Club
Demikian juga dengan telinga. Bila bayi bisa mengisap dengan benar saat minum susu, maka bersamaan dengan itu proses pengeluaran kotoran sedang berlangsung. Kotoran ini akan menumpuk di bagian permukaan.
- Bersihkan secara perlahan hanya di bagian luarnya saja tempat kotoran menumpuk.
Jangan coba-coba membersihkan terlalu dalam karena banyak organ vital yang sangat sensitif di dalam telinga.
Salah-salah bukannya bersih, tapi malah bisa berakibat fatal.
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR