Nakita.id - Dinilai sebagai pasangan terbaik pada masanya, siapa sangka perikahan Pangeran Charles dan Putri Diana justru membawa luka mendalam bagi kedua belah pihak.
Selain Charles yang merasa menderita saat menikahi Putri Diana, Putri Diana juga ternyata menyimpan depresi mendalam.
Pangeran Charles saat itu dipaksa menikah dengan Putri Diana melalui surat kiriman ayahnya.
Pernikahan mereka semata-mata hanya karena mempertimbangkan reputasi anak dan juga keluarga Kerajaan.
Charles panik ketika dia mendapat catatan dari Pangeran Philip di tengah kekhawatiran keluarga kerajaan tentang ketidaktegasannya yang dapat 'menghina' kehormatan Diana.
BACA JUGA: Sudah 12 Tahun Menikah, Camilla & Pangeran Charles Ternyata Tidur Terpisah di Kamar Berbeda!
Charles berpikir bahwa Philip mengeluarkan perintah yang mengatakan: 'Kamu harus bertunangan'.
Menurut teman keluarga Pamela Hicks, Charles tidak jatuh cinta, dia belum siap, secara psikologis dia menganggap ayahnya telah membuatnya tertekan melalui surat itu.
Klaim itu tertulis dalam biografi baru Charles oleh penulis biografi keluarga kerajaan Sally Bedel Smith berjudul Prince Charles: The Passions dan Paradoxes of an Improbable Life, mengatakan bahwa Charles hanya menikahi Diana karena cinta sejatinya Camilla tidak cukup untuk adat istiadat kerajaan.
Dalam bukunya, Bedel Smith mengklaim bahwa Diana sering memukul kepala Charles ketika dia berlutut untuk berdoa di samping tempat tidur mereka dan terus mencaci-makinya selama berdoa.
Charles berurusan dengan perilaku Diana yang sering membingungkan.
BACA JUGA: Pantas Pangeran Charles Bertekuk Lutut, Ini Cantiknya Camilla Parker Usia Muda
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Source | : | intisari |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR