Nakita.id - Salah satu buah yang paling menguntungkan adalah pisang, karena berlimpah karbohidrat dan serat yang membuatnya sangat efisien sebagai penguat energi instan.
Selain meningkatkan energi Moms, pisang juga memiliki sifat terapeutik yang terkait dengan sejumlah masalah kesehatan.
Berikut beberapa masalah kesehatan yang bisa disembuhkan dengan pisang tanpa harus minum obat.
BACA JUGA: Makan 2 Pisang Bintik Hitam Setiap Hari Selama Satu Bulan dan Rasakan 5 Manfaat Ini
1. Tekanan darah
Pisang kaya potasium yang sangat efisien dalam mengatur tingkat tekanan darah karena menetralkan kadar natrium dalam tubuh.
Sudah terbukti, tekanan darah biasanya naik ketika tingkat kalium dan natrium tidak seimbang, yaitu ketika natrium tinggi dan asupan kalium rendah.
Agar tekanan darah Moms tetap terkendali, makanlah satu pisang terlebih dahulu di pagi hari.
2. Stres
Stres kronis sangat merusak kesehatan Moms secara keseluruhan.
Namun, Moms dapat dengan mudah mengembalikan ketidakseimbangan potasium ini dengan makan pisang.
Pisang mengandung cukup kalium untuk menstabilkan detak jantung, menyediakan pasokan oksigen ke otak dan mengendalikan jumlah air dalam tubuh Moms.
BACA JUGA:Jangan Lagi Membuang Kulit Pisang dan Kulit Jeruk, Punya Manfaat Tak Terduga!
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | Healthy Food Team |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR