Nakita.id - Selain popok sekali pakai, ada juga popok kain.
Mengenai popok kain ini, ada kelebih dan kekurangan dalam pemakaiannya.
Berikut penjelasannya:
Kelebihan popok kain:
1. Popok kain memiliki ventilasi sehingga memungkinkan sirkulasi udara berlangsung baik dan mudah menyerap keringat agar kulit si kecil senantiasa sehat dan tidak lembap.
2. Popok kain relatif aman bagi si kecil karena bahannya tak mengandung zat/unsur kimia.
Selain itu juga aman dan ramah lingkungan lantaran bisa dicuci dan digunakan kembali.
3. Dengan popok kain, kita lebih mudah mengetahui kalau-kalau si kecil pipis atau pup.
Kalau popok itu basah tentu bayi bangun dan menangis.
Kita pun bisa segera menggantinya dengan popok yang baru, bersih, dan kering. Dengan cepat mengganti popok yang kotor ini, kita dapat menghindarkan masalah ruam popok.
4. Penggunaan popok kain juga relatif mudah dan praktis. Bila si kecil pipis atau pup, tinggal buka tali simpulnya, lalu buka popok.
5. Harga popok kain lebih ekonomis. Soalnya, kita tak perlu beli popok kain terlalu banyak, satu-dua lusin saja sudah cukup karena bisa dicuci dan dipakai kembali.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
KOMENTAR