Nakita.id - Orangtua terlebih seorang ibu ada sosok paling berharga dan bernilai.
Hampir setiap orang berpikir bahwa seorang ibu adalah segala-galanya, seperti pangeran Arab ini.
Turki Bin Abdullah, miliarder Arab Saudi yang memamerkan mobil-mobil mewah berlapis emas di London beberapa waktu silam sempat membuat pengakuan mengejutkan.
BACA JUGA: Duh! Meski Dekat, Pangeran George Tak Suka Main dengan Putri Charlotte
Pemuda ini pernah memamerkan kekayaannya selama liburan musim panas di London, Inggris.
Koleksi mobil emas, termasuk Bentley, Mercy, Lamborghini, dan Rolls-Royce, dia geber di jalanan ibukota negeri Ratu Elizabeth itu.
Namun, dalam sebuah wawancara "yang dilakukan untuk pertama kalinya" dia mengaku bukan itu harta yang paling berharga.
Bukan ini yang membuatnya bahagia.
BACA JUGA: Ternyata Ini yang Terjadi Jika Pangeran Philip Meninggal Sebelum Ratu
Bukan mobil emas lengkap dengan pengawalnya itu. Bagi dia, harta paling berharga yang dimiliki adalah ibunya.
"Harta berharga bagi saya adalah ibu saya."
Dia dapatkan kemewahan itu dari sang ayah yang "Membelikan apa yang aku inginkan," kata Turki.
Porsche 911 menjadi mobil mewah perdana yang dia pamerkan di jalanan London.
Harga termurah mobil itu sekitar Rp 3,3 miliar. Dia keluarkan uang miliaran rupiah untuk modifikasi, termasuk mengubah cat dengan selera.
BACA JUGA: Miris, Anak Tega Usir Ibu yang Renta Sampai Tidur di Halte, Alasannya Sepele!
Namun, dia mengaku tak nyaman dengan sorotan tersebut. Dia tak senang menjadi pusat perhatian.
Saban keluar hotel, "Terlalu banyak orang mengerumuni."
Turki punya tujuh mobil mewah berlapis emas. Namun hanya membawa empat saat berlibur ke London pada musim panas ini.
Mobil-mobil mewah itu tak hanya diisi manusia, melainkan juga cheetah.
BACA JUGA: Miris, Anak Tega Usir Ibu yang Renta Sampai Tidur di Halte, Alasannya Sepele!
Banyak orang di London menganggap ulah Turki dengan mobil mewahnya ini kerap melanggar aturan dan anti-sosial.
Atas tudingan tersebut, Turki tak terima. Dia berkata telah dicitrakan buruk dan harus menanggung denda parkir yang banyak selama di London. Dia mengaku tak pernah melanggar hukum.
"Aku berada di London selama dua bulan, jika aku melanggar hukum seperti yang dikatakan beberapa orang, Britania punya pemerintah dan polisi, mereka tak akan mengizinkan aku berkendara jika aku melanggar hukum," kata Turki.
Dia menambahkan, tak pernah mendapat tilang atau melanggar lampu merah.
BACA JUGA: Melalui Pengadilan, Akhirnya Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Ubah Namanya di KTP
Artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul "Pangeran Playboy yang Punya Deretan Mobil Emas, Bukan Harta Tapi Ini yang Paling Berharga Baginya"
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Tribun Manado |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR