"Tapi sebentar ya mas, kok kalau ngomongin pernikahan kayak matanya berkaca-kaca, wajahnya merah, kenapa mas?" Tanya Shandy.
Mengejutkan, berbeda dari pembawaan Sule biasanya ia langsung terlihat mengelak, tegas, dan bernada suara tinggi.
"Enggak, saya biasa, saya tuh orangnya nothing to lose, apa pun yang terjadi itu adalah masalah yang diberikan Tuhan, karena Tuhan tidak mungkin memberikan ujian pada manusia kalau manusia tidak kuat menghadapi itu," tambah Sule.
Kemudian, Sule menegaskan pada Shandy untuk tak lagi mengungkit masalah keluarganya.
"Oke, karena anda terlalu mengungkit masalah saya, jadi masalahnya besar. Itu privasi, jangan diusik-usik masalah itu, karena saya juga tidak mengusik keluarga Anda," kata dia.
BACA JUGA:Sule Marah Shandy Aulia Singgung Masalah Keluarga, 'Saya Tidak Mengusik Keluarga Anda!'
Buntut dari permasalahan Sule dan Shandy tentu menuai banyak respons dari warganet di mana kebanyakan menuding Sule tak profesional.
Meskipun ramai pemberitaan, baik Shandy maupun Sule nyatanya sudah saling memaafkan, Keduanya berbagai pesan singkat melalui instagram.
Hal itu diunggah sendiri oleh Sule di mana Shandy terlebih dahulu mengirim pesan meminta maaf padanya.
"Hi mas sule, maaf saya contact by DM. sebelumnya saya mohon maaf. Bila tadi mungkin ada ucapan yang menyinggung. Tidak ada arah atau niat saya untuk ke arah pribadi mas Sule hingga mas jadi terganggu dengan ucapan saya," tulis Shandy.
"Tidak ada niatan apa pun. Justru saya jadi ga enak sama mas Sule. kiranya jangan ada perasaan yang salah ya as, Saya berdoa segala urusan ma Sule diberikan jalan yang terbaik," tambahnya.
Permintaan dari Shandy tersebut langsung direspons oleh Sule di mana ia menerima maaf dari aktris cantik tersebut.
"Amin, sudah saya maaf kan sy juga maaf kepancing saya nya lagi sensitive mungkin," jawab Sule.
BACA JUGA:Sule Terpancing Bahas Hubungannya Dengan Istri, 'Sudah Gelap Mata Aja Dia'
Meskipun sudah diklarifikasi baik melalui akun Sule atau Shandy, nyatanya akun mereka masih diserbu komentar warganet, terutama akun milik Sule.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR