Nakita.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nusa Tenggara Barat (NTB) memberikan update terbaru jumlah korban meninggal akibat gempa bumi di Lombok pada Minggu (5/8/2018) lalu.
Dimana jumlah korban meninggal dunia dinyatakan bertambah hingga 82 orang.
Seperti yang diketahui, gempa bumi berkekuatan 7,0 skala Richter terjadi pada pukul 19.46 WITA.
BACA JUGA: Dari Hati, Begini Curhatan Franda Ketika Kerap 'Dihakimi' Warganet
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa bumi tersebut berpusat di Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Gempa tersebut merupakan gempa bumi utama (main shock) dari rangkaian gempa bumi terdahulu.
Dimana itu artinya, gempa dengan kekuatan 6,5 skala Richter pada 29 Juli lalu merupakan gempa awalan (fore shock).
BACA JUGA: Liburan ke Bali, Jhon Legend dan Chrissy Teigen Heboh Nikmati Makanan 20 ribuan Ini
Sayangnya tidak hanya terjadi pada Minggu (5/8/2018) tetapi Senin (6/8/2018) Ditto Percussion yang tengah berlibur di Bali kembali mengabarkan adanya gempa susulan.
Melalui akun instagram pribadinya, suami Ayudia Bing Slamet kembali mengabarkan adanya gempa susulan yang terasa hingga Bali.
"Gempa lagi di Bali. Bismiilah aman semua yaa temen2," tulis ayah dari Sekala Bumi ini.
BACA JUGA: Bukan Randi Bachtiar, Ini Sosok Pria yang Ditemui Tasya Kamila Sebelum Menikah
Dilansir dari situs resmi BMKG, gempa memang kembali terjadi pada Senin (6/8/2018) pada pukul 07:28 WIB.
BACA JUGA: Unik dan Elegan! Ini Dia Souvenir Pernikahan Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss
Berita baiknya, gempa ini tidak berpotensi Tsunami. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Instagram,BMKG |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR