Nakita.id - Dikenal memiliki paras cantik dan kemampuan make up yang mahir, nama Tasya Farasya sebagai seorang vlogger dan selebgram kian mencuat.
Perempuan keturunan Arab ini semakin diperbincangkan, khususnya sejak dirinya menikah dengan Ahmad Assegaf yang digelar sangat mewah bak putri raja.
Tasya dan suaminya tersebut diketahui sudah memiliki rumah sendiri dengan desain unik dominan berwarna ungu.
BACA JUGA : Uniknya Rumah Ivan Gunawan, Mewah dan Antik Tapi Tidak Ada Dapur!
Namun berbeda dengan ruangan lainnya, rupanya dapur Tasya memiliki nuansa yang sangat unik.
Dominan berwarna pastel, dapur tersebut banyak dilengkapi dengan alat-alat masak berwarna soft seperti pink, biru, hijau soft.
Hal ini terlihat saat kediamannya disambangi oleh Sarah Sechan melalui talkshow-nya.
Dalam acaranya tersebut Sarah nampak ingin mengajari Tasya memasak.
Saat masuk, Sarah sendiri cukup takjub dengan nuansa dapur yang tampak lucu dan indah ini.
Terlihat berbagai perlengkapan masak berwarna pink, biru, beberapa hijau, dengan cat dapur berwarna putih.
BACA JUGA : Artis Ini Ada di Spanduk Larangan Kiki Challenge Oleh Polisi, Begini Tanggapannya
Dapur Tasya ini terlihat langsung menghadap luar ruangan dengan jendela besar yang juga berfungsi sebagai pintu.
Dengan desain yang nampak anggun namun tetap menonjolkan sisi mewahnya ini, rupanya Tasya tidak pernah memasak di dapurnya ini.
Bahkan ia mengaku baru pertama kali masuk ke dapur.
Hal ini karena memang dirinya mengaku bukan tipe yang senang memasak, suaminya pun tidak menuntut dirinya untuk bisa memasak
BACA JUGA : Anggur Bisa Menjadi Bahaya Bila Dikonsumsi Oleh 4 Orang Ini
Bila dilihat secara detail, di dinding juga terdapat hiasan berupa lingkaran kecil berwarna pastel yang senada dengan peralatan dapur lainnya.
BACA JUGA : Sandra Dewi Ulangtahun, Kue Pemberian Harvey Moeis Tampak Unik!
Penataan dapur dan peralatannya terlihat rapi dan bersih, ya. (*)
Setuju kalau desain dapur Tasya Farasya ini gemas dan unik?
BACA JUGA : 5 Jenis Sarapan Ini Dapat Meningkatkan Memori dan Konsentrasi Anak
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR