Nakita.id - Bayi sebaiknya dijaga agar tidak sakit.
Meski begitu, karena kondisi imunitas bayi berlangsung turun naik, gangguan kesehatan pun bisa datang kapan saja.
Utamanya, selepas usia 3 bulan ketika ibu kembali bekerja atau 6 bulan?
Mengapa? Di saat itu, bayi mendapatkan asupan ASI yang diselingi makanan pendamping ASI yang bisa saja memicu alergi.
Penurunan daya tahan tubuh juga terjadi akibat perubahan cuaca atau menghadapi cuaca yang ekstrem, kelelahan karena bepergian, terjatuh ketika belajar merangkak, dan sebab-sebab lain.
BACA JUGA : Bayi Sakit Karena Ibu Menelan Plasentanya Sendiri
Apalagi jika di masa 6 bulan pertama bayi tidak mendapatkan ASI eksklusif.
Kemungkinan sakit menjadi lebih besar.
Penanganan sakit pada bayi agak berbeda dari penanganan orang dewasa.
Pada bayi, pemberian obat harus benar-benar berdasarkan perhitungan rasional yang sesuai dengan kasusnya.
Pada tahap yang ringan, bayi usia 0-6 bulan cukup diberi ASI saja, tak perlu diberikan apa-apa lagi, meski hanya air putih. Kecuali untuk pemakaian di luar tubuh.
BACA JUGA : Karena Hal ini, Wajah Anak 6 Tahun ini Sudah Menua Bahkan Saat Masih Belajar Berjalan!
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR