Nakita.id - Menjelang persalinan, Moms mungkin akan merasa tubuh cepat lelah.
Kelelahan ini disebabkan oleh bayi yang semakin besar, sehingga ia menyerap lebih banyak "jatah makanan" dan energi dari tubuh Moms.
Desakan janin terhadap kandung kemih, juga membuat Moms sering bolak-balik ke toilet, belum lagi sulit tidur karena napas terasa berat saat berbaring.
BACA JUGA: Banjir Direct Message Soal Alis, Sharena Berikan Jawaban Menohok!
Tidak heran, keluhan inilah yang membuat Moms menjadi tidak sabar untuk melahirkan Si Kecil.
Berbicara mengenai persalinan, artis cantik Sharena Delon juga tengah menantikan persalinan anak keduanya nih, Moms.
Sharena pun kerap mengunggah persiapannya untuk menyambut anak kedua nya.
Istri dari Ryan Delon ini memang kerap membagikan kisahnya di akun instagramnya.
Baru-baru ini Sharena juga mengungkapkan bahwa mendekati waktu persalinan, ia menjadi lebih sering mengonsumsi kurma muda.
BACA JUGA: Ruben Buka Cabang Ayam Gepreknya di Hongkong, Pengunjungnya Rame Banget!
Wah, kenapa demikian ya, Moms?
"Makin mendekati waktunya lahiran, semakin deg2an dan giat deh aku konsumsi si kurma muda ini.
Sampe mulai gantian hijau, kuning, merah pokoknya smuaaaaa khasiatnya aku ambil gak mau rugi selain banyak berdoa, makan sehat, exercise hamil, hypnotherapy,
Aku beneran beharap efek “mempercepat kontraksi” dari kurma muda ini berhasil nantinya slama ini kalo aku fokus konsumsinya untuk memperkuat janin soalnya ga mau minum yang bentuk obat.
Katanya juga nanti bisa memperlancar ASI.
Aahhh semoga semua bisa dilancarkan perjuangannya akupun makin rajin nonton video2 lahiran normal di instagram!
Sendiri pun aku bisa karena akuh perkasahhhh, bukan begituh sodara2?
Yang masih berjuang untuk hamil, jangan menyerah!
Coba terus yah! Cobain si kurma muda ini juga yah, banyak yang udah berhasil loh!" tulis Sharena.
Benarkah kurma muda bermanfaat untuk ibu hamil?
Buah kurma secara umum memang baik dikonsumsi ibu hamil, karena mengonsumsi kurma akan membantu proses kelahiran lebih mudah.
Untuk itu, Moms dapat mengonsumsi kurma saat janin berusia 36 minggu yaitu 4 minggu sebelum estimasi hari kelahiran.
BACA JUGA: Kulitnya Memprihatinkan, Perempuan Ini Bulatkan Tekad Jadi Model!
Sedangkan, kurma hijau atau biasa disebut kurma muda justru sangat efektif di konsumsi oleh meraka yang memiliki masalah kesuburan.
Jadi untuk mereka yang ingin hamil, ada baiknya untuk mengonsumsi kurma muda.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR