Nakita.id - Moms, baru saja masyarakat Indonesia mendapat kabar gembira.
Tapi kali ini bukan berasal dari momen Asian Games 2018, melainkan seorang anak perempuan berusia 7 tahun yang berhasil memenangkan medali emas dalam perlombaan menggambar di Jepang.
BACA JUGA: Jelang Melahirkan, Istri Komedian Babe Cabita Mendapat Kabar Duka
Dikutip dari Bobo.id, Gadis cilik itu bernama Xylone Margareth Andariska, anak umur 7 tahun dari Bendul Merisi Surabaya.
Ia berhasil lolos terpilih untuk mewakili Indonesia ke tingkat dunia di International Toyota Dream Car Art Contest, di Tokyo 29 Agustus 2018.
Lomba menggambar anak kelas dunia itu diikuti hampir 650.000 peserta dari 72 negara.
BACA JUGA: Wah Angka Lahir Ternyata Dapat Ungkap Kepribadian, Cek Segera!
Xylone berhasil memperoleh medali emas dan mendapatkan penghargaan Engineering Award, yang mana karya gambar Xylone dibuatkan miniatur dioramanya oleh tim engineer dari Toyota Japan.
Moms, karya Si Kecil Xylone memang unik, pantas saja sang juri menjatuhkan pilihan pada maha karyanya itu.
Dari gambar tersebut, terlihat Xylone memiliki bakat menggambar yang sangat baik.
Selain imajinasi, kerapihan, dan komposisi gambar yang baik, guratan yang ditorehkan Xylone juga memiliki ketegasan.
BACA JUGA: Dianggap Dapat Menjaga Kebersihan, 5 Hal Ini Justru Memicu Bakteri Muncul
Nah Moms, ternyata guratan tangan atau coretan yang ditorehkan Si Kecil ini dapat menunjukkan menunjukkan bakat suksesnya kelak loh.
Menurut sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2016, anak usia 7 hingga 9 tahun yang berbakat menggambar, umumnya menyertakan detail-detail khusus ketika menggambar manusia.
Bila Si Kecil telah lama menggambarkan detail-detail tersebut, bisa jadi ia memiliki bakat jenius.
BACA JUGA: Dapat Mention Ucapan Selamat, Balasan Joshua Suherman Bikin Ngakak!
Para peneliti yang menganalisa gambar-gambar yang dibuat oleh 120 anak mengidentifikasi 30 detail kunci yang mendeskripsikan bakat lahir yang dimiliki anak.
Dari 47 anak berbakat yang dilibatkan dalam studi itu, 43% ternyata menggambarkan hal-hal khusus pada coretannya.
Ada coretan riasan mata, ingus, kerutan kulit, janggut tipis, kawat gigi, dasi, bulu-bulu di tangan, sarung tangan, cincin, atau dompet berantai.
Selain detail itu, peneliti juga mencatat bahwa anak yang berbakat menggunakan pendekatan berbeda saat menggambar orang.
Tidak seperti pose yang umum, mereka menggambar dengan pose unik, misalnya orang dengan tangan dimasukkan dalam kantong, atau tangan di belakang.
“Meski begitu, jangan keliru menganggap ini sebagai ukuran kecerdasan.
Penelitian ini tidak mengukur IQ, namun melihat tanda-tanda bakat yang dimiliki anak,” ungkap Sven Mathijssen, salah satu peneliti yang bekerja di Pusat Penelitian Bakat Universitas Radboud, Belanda.
BACA JUGA: Bukan Sekedar Sayur, Kentang Bisa Meningkatkan Kognitif Si Kecil! Cek 4 Manfaat Lainnya!
Menurut Mathijssen, tes IQ atau tingkat kecerdasan umumnya hanya menguji apakah jawaban seseorang salah satau benar.
Namun bakat diukur lewat banyak hal, salah satu indikatornya adalah kreativitas.
Penting juga untuk dicatat bahwa tidak semua anak berbakat akan membuat gambar-gambar khusus.
Ini hanyalah salah satu indikator bahwa anak memiliki pengamatan secara detail dan lebih kreatif dalam menggambarkannya.
Namun bila Moms mendapati tanda-tanda khusus seperti di atas pada gambaran anak, berbahagialah karena barangkali si kecil memiliki bakat untuk menjadi orang sukses di masa depan.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | nakita,Bobo.grid.id |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR