Nakita.id - Penutupan Asian Games 2018 akan diselenggarakan pada Minggu (2/9/2018) besok.
Berbagai persipan pun telah dilakukan oleh pihak penyelenggara.
Para artis dan penyanyi yang terlibat pun juga sudah mulai melakukan persiapannya.
BACA JUGA: Sudah Berada di Indonesia, Siwon Super Junior 'Terciduk' Jogging di Jalan Sabang
Di acara penutupan ini akan ada banyak bintang yang menjadi pengisi acara.
Tak hanya para penyanyi dalam negeri, namun ada pula penyanyi-penyanyi dari luar.
Salah satunya adalah boyband legendaris asal Korea Selatan, Super Junior.
Mereka dijadwalkan akan tampil di acara closing ceremony Asian Games 2018.
Para member Super Junior ini pun sudah berada di Indonesia.
Mereka telah sampai di Bandara Soekarno Hatta pada Kamis (30/8/2018) malam.
Kini mereka pun telah melakukan berbagai kegiatan dan persiapan untuk tampil di acara tersebut.
Selain itu, para personel boyband yang biasa disebut Suju ini pun banyak melakukan kegiatan lain, seperti jalan-jalan atau aktivitas lainnya.
Mereka pun membagikan berbagai kegiatannya melalui media sosial masing-masing.
Mulai dari Siwon Choi yang kedapatan sedang jogging di kawasan Sabang, Jakarta.
Lee Teuk yang pamer sedang menikmati makanan khas Indonesia seperti nasi goreng dan sate.
Ada pula Yesung yang juga berbagai mengenai kegiatannya di Indonesia melalui instagram pribadinya.
Yang menarik adalah Yesung selalu menggunakan bahasa Indonesia setiap kali mengunggah foto maupun video di instagramnya.
Seperti saat ia baru tiba di Indonesia, Yesung mengunggah potret dirinya dan mengabarkan bahwa ia baru saja keluar dari bandara.
"Kami keluar dari bandara. Maaf membuatmu menunggu. ????#indonesia #ELF," tulisnya sebagai keterangan foto.
Setelahnya, ia mengunggah video lawasnya bersama para personel Suju lainnya.
Namun ia kembali memberi caption dengan bahasa Indonesia.
"Semoga harimu indah. ???? #indonesia #Jakarta @superjunior," ujarnya.
Tak hanya sampai di situ, ia pun membagikan persiapannya sebagai pengisi acara penutupan Asian Games 2018 nanti.
Ia pun mengunggah id card sebagai bintang tamu dan mengatakan sampai bertemu di acara nanti.
"Sampai bertemu dua hari lagi ???? #asiangames2018 #indonesia," tambahnya.
Wah, Yesung sepertinya ingin menunjukkan bahwa ia menghargai dan mencintai negeri yang tengah disinggahinya ini.
BACA JUGA: Sempat Disembunyikan, Ini Kisah Persalinan dan Nama Anak Caca Tengker
Di saat teman-teman lainnya tetap menggunakan bahasa Korea maupun bahasa Inggris, Yesung menyesuaikan dengan menggunakan bahasa Indonesia meski hanya melalui tulisan.
Selain itu, warganet pun juga kagum dengan Yesung yang selalu menggunakan bahasa Indonesia dalam setiap unggahannya tersebut.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR