Tan mengatakan bahwa dia telah melahirkan secara normal pada 18 Juni lalu dan keluar dari rumah sakit 3 hari kemudian.
Dia mengeluh merasakan sakit saat buang air, tapi dia pikir itu wajar karena luka jahitannya.
Setelah 7 hari dia melakukan pemeriksaan jahitan pada seorang perawat, namun tak ada pemeriksaan internal.
Karena rasa sakitnya semakin parah, akhirnya dia pergi ke dokter.
BACA JUGA: Potret Pemain NBA Yao Ming di Asian Games 2018 Curi Perhatian, Tinggi Banget!
Namun dokter juga tidak melakukan pemeriksaan internal, hanya memberinya obat.
Tan menahan rasa sakitnya selama kurang lebih 2 bulan.
Puncaknya pada 28 Agustus lalu, Tan merasakan sakit sepanjang hari.
Lalu dia ketakutan saat melihat kain kasa yang telah menghitam keluar dari vaginanya.
Tan segera pergi ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan.
Para dokter memberinya antibiotik dan memastikan tidak ada yang tersisa di dalam rahimnya.
Source | : | Coconut Bangkok |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR