Nakita.id - Ajang olahraga bergengsi tingkat Asia, Asian Games 2018 telah berakhir.
Hari ini, Minggu (2/9/2018) akan diselenggarakan closing ceremony Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadiun Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
BACA JUGA: Tiket Ludes Terjual, Begini Konsep 'Closing Ceremony' Asian Games 2018
Tiket online sudah habis terjual dan hal tersebut langsung diungkapkan oleh Direktur Opening and Ceremony Inasgocm Hesti Purba.
Hesti juga mengatakan bahwa persiapannya dilakukan sangat singkat.
Dalam waktu dua hari, tim harus menyulap stadion GBK yang awalnya dipakai untuk pertandingan cabang olahraga menjadi panggung closing ceremony.
Akan tetapi, Hesti menuturkan bahwa panggungnya tidak akan semegah saat opening ceremony karena berbagai hal termasuk pemasangan dan pembangunan yang hanya dilakukan dalam waktu singkat.
BACA JUGA: Hari Ini Penutupan Asian Games 2018, Jokowi Pastikan Tidak Akan Hadir! Kenapa?
Meski begitu, tim sudah menyiapkan berbagai kejutan bagi penonton sehingga meskipun tak lebih megah dari opening ceremony, acara yang akan berlangsung Minggu (2/9/2018) malam nanti akan meriah dan juga memberi kesan tersendiri di hati masyarakat.
Konsep tersebut diungkapkan Hesti lantaran ia dan tim memang akan memusatkan konsep acara dengan memberi persembahan kepada para atlet yang telah berjuang.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR