9. Menyusui anak berusia lebih dari satu tahun akan membuat sulit menyapih
Faktanya adalah tidak ada bukti bahwa menyusui lebih dari satu tahun akan membuat menyapih lebih sulit, daripada jika Moms menyapih diusia sebelumnya.
Setiap bayi itu berbeda, dan beberapa bayi ingin menyusu lebih lama dibanding yang lain.
Dan beberapa anak tidak mau menyusu lagi dengan sendirinya pada usia sekitar 1 tahun, sementara yang lain akan berhenti setelah ulang tahun kedua mereka.
Baca Juga : Trik Menyusui Si Kecil Ini Patut Moms Coba, No. 3 Berguna Banget!
10. Menyusui membuat payudara berubah
Faktanya adalah beberapa perempuan mungkin melihat perubahan bentuk payudara mereka setelah menyusui, padahal bukan hanya menyusui yang menjadi faktornya, tetapi kehamilan juga.
Usia dan ukuran bra sebelum hamil juga memengaruhi seberapa besar payudara Moms mengendur.
11. Menyusui membuat bayi jadi manja dan bergantung pada Moms
Faktanya adalah justru kebalikannya.
Bettina Forbes, konselor laktasi bersertifikat mengatakan, "Penelitian menunjukkan bahwa bayi yang mendapat manfaat dari menyusui cenderung lebih mandiri si kemudian hari".
Source | : | Fit Pregnancy,nakita |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR