Menurut pakar hubungan dalam banyak survey yang telah dilakukan, ternyata tahun ketiga merupakan tahun paling bahagia dalam kehidupan pernikahan.
Dalam fase ini, ikatan antar pasangan semakin menguat karena saat itulah suami dan istri mulai bisa menerima kelemahan satu sama lain.
Selain itu, fase ini merupakan masa dimana pasangan mulai merencanakan kehadiran buah hati dalam keluarga kecil mereka.
Sementara itu, pakar juga menilai bahwa tahun kelima dan ketujuh merupakan fase tersulit dalam rumah tangga.
Sebagian besar survei menunjukkan, tahun ke-5 menjadi sangat penting karena pasangan akan mulai memperdebatkan banyak hal.
Jika sudah ada anak, maka pasangan akan banyak berdebat mengenai pola asuh dan siapa yang harus bertanggung jawab utamanya untuk pasangan yang telah memiliki lebih dari satu anak.
Lalu, tahun ke 7 adalah fase lain yang dapat menyentak kehidupan pernikahan sekali lagi setelah tahun ke-5.
Baca Juga : Jarang Memasak Tapi Begini Mewahnya Dapur Syahrini yang Bikin Ngiri
Source | : | Instagram,marriage.com,Boldsky.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR