Cara terbaik untuk menyembuhkan sakit lambung adalah dengan menjaga kesehatan lambung itu sendiri.
Namun sehat atau tidaknya kerja organ pencernaan bukan hanya diperngaruhi oleh makanan atau minuman yang masuk ke tubuh saja.
Tetapi juga dipengaruhi oleh gaya hidup kita.
Baca Juga : Sakit Lambung Renggut Nyawa Diana Nasution, Hindari 5 Makanan Ini Sekarang!
Salah satunya adalah harus disiplin memilah asupan setiap harinya.
"Penderitanya harus menghindari mengonsumsi makanan yang merangsang produksi asam lambung berlebihan," ujar dokter umum dan Kepala Bidang Pelayanan Medik Rumah Sakit Mediros, Jakarta Timur, Suhanto Kasmali.
Makanan yang memiliki rasa pedas dan asam adalah pantangan bagi mereka yang ingin menjaga kesehatan lambung.
Begitu juga penderita gastro esophageal reflex atau GERD, sebaiknya mengurangi makanan berbahan santan, gorengan, durian serta nanas, seperti yang dilansir dari Kompas.com.
Selain itu, kurangi konsumsi minuman bersoda yang mengandung banyak gas.
Gas pada soda justru akan membuat perut kembung serta perih.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Nia Ramadhani Ungkap Pola Asuh Pada 3 Anaknya
Source | : | Kompas.com,nakita.id |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR