"Kemarin sih handphone Adel sempet enggak aktif 12 jam.
Ternyata tuh Adel memang diungsikan, tidak boleh tinggal di rumah," ucap Diego.
"Jadi, diungsikan tidur di tenda sama warga terus tadi pagi baru bales WhatsApp aku.
Katanya, masih ada gempa-gempa kecil, bahaya, jadi tidur bareng deh sama warga," tuturnya.
Baca Juga : Anak Meninggal Usai Dicekoki Cabai Oleh Pengasuh, Ini Bahaya Cabai Bagi Si Kecil!
Pasca gempa tsunami melanda Palu, kini Pasha disibukkan memenuhi tugasnya sebagai salah satu pejabat Kota Palu.
Pasha diketahui langsung terjun membantu korban gempa dengan menggotong para jenazah, mengangkut pasokan air dan makanan, serta memberikan dukungan moral pada korban selamat.
Dalam unggahan istri Pasha yang terbaru, Adelia menuliskan bahwa sudah tidak terjadi gempa-gempa susulan lagi, namun dirinya mengaku trauma.
Baca Juga : 9 Manfaat Minum Air Hangat Tiap Pagi Saat Perut Kosong, Salah Satunya Hilangkan Racun Tubuh
"Alhamdulillah, dari tadi sore sampai malam ini belum gempa lagi, terima kasih Ya Allah, doakan semua sahabat-sahabatku untuk kami.
Sepertinya berasa goyang terus dan di bawah tanah kayak ada yang gerak-gerak, apa ini yang namanya trauma (emoji menangis)," tulis Adelia.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,grid.id |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR