Nakita.id - Hampir setiap vegetarian akrab dengan sayuran berwarna oranye, yaitu labu.
Di India, labu banyak digunakan untuk memasak, kari, subzis, sup, dan bahkan kebab dengan labu.
Sayuran ini memiliki lapisan luar yang tebal, yang membungkus daging dan biji yang keras.
Dikenal sebagai kaddu dalam bahasa Hindi, labu adalah sayuran yang dilengkapi dengan berbagai manfaat kesehatan dan kecantikan.
Baca Juga : 8 Khasiat Makan Selai Kacang di Pagi Hari, Bantu Turunkan Berat Badan
Labu juga cukup berguna sebagai sayuran ideal bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan lebih cepat.
Secara nutrisional, labu sangat kaya nutrisi dan tidak mengandung kolesterol, natrium, dan lemak.
Inilah yang membuat labu ideal untuk dimasukkan dalam diet penurunan berat badan Moms.
Labu termasuk menjadi salah satu sumber beta karoten yang paling terkenal.
Beta-karoten adalah antioksidan kuat, ini juga memberi sayuran oranye dan buah-buah warna cerah mereka.
Baca Juga : Siapkan Kehamilan, Cek Daftar Makanan yang Harus Dikonsumsi!
Tubuh mengubah beta-karoten yang tertelan menjadi vitamin A.
Mengonsumsi makanan kaya beta-karoten dapat mengurangi risiko mengembangkan jenis kanker tertentu, menawarkan perlindungan terhadap asma dan penyakit jantung, serta menunda penuaan dan degenerasi tubuh.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Source | : | Food.ndtv |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR