Baca Juga : Berita Kesehatan: Kenali Normal Tidaknya Pertumbuhan Gigi Anak Sesuai Tahap Usianya
Makanan yang dapat mengiritasi
Alkohol, kopi, dan minuman berkafein lainnya dapat menyebabkan iritasi lambung, meskipun minuman ini bersama dengan makanan.
Makanan pedas, termasuk lada dan saus pedas, dapat menyebabkan iritasi gastrointestinal pada beberapa orang.
Jika penderita juga memiliki refluks asam, dan isi perut asam kadang-kadang mengalir kembali ke esofagus, makanan tinggi lemak mungkin akan bermasalah, terutama ketika dikonsumsi tepat sebelum tidur.
Baca Juga : Sakit Lambung Diduga Penyebab Kematian Diana Nasution, Hindari Gaya Hidup Ini Untuk Mencegahnya
Karena tidak ada pembatasan makanan secara umum untuk iritasi lambung ini, batasilah makanan atau minuman apa pun yang memperburuk rasa sakit atau ketidaknyamanan penderita.
Makanan yang menguntungkan
Belum ada penelitian makanan tertentu atau pola diet yang bisa secara spesifik menyembuhkan ulkus.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Tanda Cedera Kepala Pada Anak Mulai Berbahaya dan Butuh Bantuan Dokter
Namun, mengonsumsi buah, sayur, kacang-kacangan dan biji-bijian adalah makanan yang sangat baik untuk dikonsumsi.
Sebab diet tinggi serat dikaitkan dengan rendahnya tingkat produksi asam lambung dan penurunan risiko penyakit ulkus duodenum.
Makanan tinggi serat juga tinggi polifenol, bahan kimia pada tanaman yang melindungi dan meningkatkan penyembuhan mukosa atau lapisan saluran pencernaan.
Penelitian awal menunjukkan probiotik dalam susu fermentasi dan yoghurt dapat meningkatkan efektivitas pengobatan H. pylori standar, meskipun membutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memperjelas pemahaman peran susu dalam mengatasi ulkus.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Terlalu Lama di Depan Layar Ganggu Kecerdasan Anak
Source | : | Livestrong |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR