Nakita.id - Kabar duka datang dari Imam Darto, pembawa acara televisi iThe Commenti di Net TV.
Pasalnya ibu kandung Imam Darto, Soeryati baru saja dikabarkan meninggal dunia.
Kabar duka meninggalnya ibu Imam Darto diketahui pertama kali dari unggahan istrinya, Tika Hendarto di instagram.
Baca Juga : Kenangan Haru Indra Qadarsih Bersama Titi Qadarsih Semasa Hidup
Melalui instagramnya, Tika memberi tahu ibu Imam Darto meninggal kemarin Selasa (23/10/2018) malam pukul 21.15 WIB.
Kepergian ibu Imam Darto juga meninggalkan tiga orang cucu yakni, Zhafran Juno, Zafa Alano dan Zahara Alette.
Tiga cucu itu adalah anak dari Imam Darto dan Tika Hendarto.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Telah berpula ke Rahmatullah Ibu Soeryati, ibunda dari Imam Darto, nenek dari Juno, Zafa dan Alette. Hari Selasa, 23 Oktober 2018, pukul 21.15 WIB. Mohon dibukakan pintu maaf sebesar2nya, semoga amal ibadah beliau diterima oleh Allah SWT dan ditempatkan yang terbaik di sisiNya. Aamin," tulis istri Imam Darto di instagram.
Melihat dari unggaah berikutnya, pemakaman ibu Imam Darto sudah berlangsung siang tadi.
Ibu Imam Darto dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanjung Barat setelah melaksanakan salat dzuhur.
Baca Juga : Nikita Mirzani Kesal Lagi Setelah Cabut Gugatan Cerai, Ini Kata Ahli Mikro Ekspresi!
Sayangnya, tidak diketahui usia dan penyebab meninggalnya ibu Imam Darto hingga berita ini diturunkan.
Tetapi, ternyata Ibu Imam Darto meninggal di hari ulang tahun cucu pertamanya, Zhafran Juno.
Hal tersebut diketahui dari unggahan istrinya yang sempat merayakan ulang tahun anaknya secara kecil-kecilan di rumah sore harinya.
Terlihat pula foto Imam Darto dan istrinya bersama ketiga anak mereka ketika ulang tahun Juno di rumah.
Tak ada perayaan yang heboh, Imam Darto dan sang istri hanya memberikan sebuah kue tart berwarna biru bertema luar angkasa.
"Happy birthday mas Juno!! Udah 10 taun umurnyaaaa ya ampun anakku ABG.
Semoga tambah soleh, sayang sama adik2nya ya maass, lebih tanggung jawab, lebih fokus, tambah cerdas, tambah pinter makannya, bunda sama bapak @imamdarto doain semoga cita2 jadi ilmuannya nanti tercapai," tulis istri Imam Darto ketika anaknya ulang tahun.
Baca Juga : Zack Lee Akhirnya Ngaku Pernah Selingkuh Dari Nafa Urbach, 4 Artis ini Sempat Jadi Sasaran!
Terkait kabar meninggalnya ibu Imam Darto, sejumlah warganet pun mulai mengucapkan belasungkawa di kolom komentar.
"Turut berduka cita bang atas meninggalnya ibunya, semoga amal dan ibadah diterima di sisiNya dan ditempatkan di tempat yg sebaik2nya di sisiNya aamiin," ujar @rakayoangga.
"Mas turut berduka cita ya atas berpulangnya Ibunda tercinta... semoga Husnul khotimah," kata @sucahyotoni.
"Turut berduka cita ya atas berpulang ibunda tercinta, stay strong pak @imamdarto," ujar @jeffdna.
Perlu diketahui Imam Darto tak hanya dikenal sebagai pembawa acara televisi.
Ia juga seorang aktor, komedian dan penyiar radio.
Sebelum namanya dikenal publik sebagai pembawa acara The Comment, ia lebih dulu berkarir sebagai penyiar radio program The Dandees di Prambors.
Tetapi, Imam Darto bersama rekannya Dimas Danang sudah mengundurkan diri dari Prambors pada 2015 silam.
Sejauh ini Imam Darto baru memiliki 2 film layar lebar dan 2 sinetron komedi, salah satunya Keluarga Masa Kini.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR