Nakita.id -Memang makanan bayi paling baik adalah ASI.
Bayi dengan ASI jarang atau malah tidak pernah sakit.
Baca Juga : Catat! Hal Ini Perlu Diperhatikan Saat Memilih Susu Formula Untuk Bayi
Karena ASI tidak pernah basi, sulit untuk terkontaminasi penyakit, karenanya ASI steril.
Tidak heran Moms yang memberikan bayi-nya ASI tidak pernah merasakan pusing soal memberikan susu kepada bayi.
Tapi tidak semua orangtua memberikan ASI pada bayi.
Pada beberapa kasus, ada orangtua yang tidak memberikan bayinya ASI.
Baca Juga : Mytha Lestari Beri Susu Formula untuk Anaknya di Usia 2 Bulan, Amankah? Ini Penjelasan Dokter!
Alasannya berbagai macam dan personal.
Berbicara mengenai tidak memberikan ASI pada bayi, tentu Moms di sini harus bersusah payah menyediakan susu formula dan menyeduhnya sebelum diberikan pada bayi.
Kenapa harus bersusah payah? Pertama, untuk membeli susu formula bayi, harga yang harus ditebus tidak murah.
Dari sekian banyak susu formula, susu formula bayi salah satu yang termahal.
Baca Juga : [VIDEO] Bolehkah Anak yang Mengalami Obesitas Minum Susu Formula?
Kedua, susu formula untuk bayi adalah powder alias bubuk, tidak boleh yang cair, juga kental.
Nah, karena itulah sebelum diberikan pada bayi susu formula bayi ini harus dicairkan terlebih dahulu dengan cara diseduh dengan air.
Mengenai hal ini, seperti yang dilansir dari Tabloid Nakita, dr. Martinus M. Leman, DTMH, SpA, dari RS Siloam TB Simatupang, Jakarta Selatan, mewanti-wanti untuk tidak menyeduh susu formula untuk bayi dengan air dari dispenser.
Baca Juga : Bayi yang Sering Mengonsumsi Susu Formula Berisiko Alami Sulit BAB
Alasannya, sangat berisiko membuat bayi sakit.
Sedihnya di Indonesia banyak Moms yang kerap melarutkan susu formula untuk bayi dengan cara diseduh dengan air dari dispenser.
Hal itu alasannya karena air dispenser panasnya sudah cukup dan bisa melarutkan susu formula yang akan diberikan kepada bayi.
Tapi tahu tidak Moms, sebenarnya membuat sufor alias susu formula untuk bayi yang benar adalah dengan menyediakan air panas hingga mendidih.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Mengenal Mycoplasma Genitalium, Penyakit Menular Seksual Penyebab Kemandulan
Lalu diamkan beberapa saat, kurang lebih sekitar15—20 menit.
Intinya hingga suhu turun namun masih di atas 700C.
Setelah itu, masukkan air panas tersebut ke dalam botol susu.
Lalu masukkan susu formula bubuk sesuai takaran, dan aduk atau kocok perlahan sampai merata. Maksudnya sampai susu formula yang bentuk bubuk tercampur dengan air secara merata.
Sekarang pertanyaannya, mengapa air dari dispenser menjadi masalah?
Baca Juga : Berita kesehatan akurat: Tidak atau Kurang Subur? Tenang, Ada Obatnya
Jawabannya, karena air panas yang dihasilkan dari dispenser sering kali tidak mencapai suhu di atas 700C.
Padahal, untuk susu bubuk formula untuk bayi sesungguhnya tidaklah steril.
Bila dilarutkan dengan air bersuhu di bawah 700C, maka masih ada kemungkinan terdapat bakteri dalam bubuk sufor yang tidak mati.
Karenanya mengapa jika sampai diminum bayi, maka bayi bukannya sehat, tapi sakit.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR