Nakita.id - Belakangan keluarga Tri Hanurita menjadi sorotan setelah ramai kabar pernikahan Maia Estianty dan Irwan Mussry.
Tri Hanurita adalah mantan istri Irwan Mussry sebelum menjalin kasih dengan Desy Ratnasari dan Maia Estianty.
Tri Hanurita merupakan keturunan seorang konglomerat kaya raya Indonesia, Sudwikatmono.
Baca Juga : Maia Estianty Ucap Terima Kasih pada Al El Dul, Janji Tak Akan Lupakan Ini di Pernikahannya!
Ia adalah anak ketiga dari empat bersaudara di keluarga Sudwikatmono.
Adik bungsunya yang sering muncul di pemberitaan dan sempat ramai karena skandal dengan seorang artis yakni, Agus Lasmono.
Agus Lasmono adalah pengusaha muda Indonesia yang sukses. Kini ia juga dikenal sebagai komisaris utama Net Mediatama.
Agus Lasmono memiliki seorang istri bernama Joanna Nalapraya Lasmono yang sering muncul di televisi karena keahliannya di dapur.
Pada dasarnya adik ipar Tri Hanurita ini seorang ibu rumah tangga.
Tapi karena keahliannya di dapur, Joanna sering tampil dalam acara memasak dan dikenal sebagai chef.
Bahkan ia sudah meluncurkan sebuah buku resep masakan andalannya di rumah yang mengisnpirasi.
Baca Juga : Karena Cemburu, Suami Tega Siksa dan Bunuh Istri Depan Anaknya di Sulawesi Utara!
Mengulik lebih dalam tentang adik ipar Tri Hanurita ini, ternyata Joanna Lasmono sangat menjaga pola dan asupan makanan sehari-harinya.
Melansir dari tayangan Net TV April 2018 lalu, Joanna mengaku sudah mulai mengurangi asupan karbohidratnya sehari-hari.
"Karena kan saya mengubah pola makan saya selama setahun ini. Jadi saya memang makan makanan yang rendah karbohidrat gitu," kata Joana Lasmono, adik ipar Tri Hanurita.
Joanna Lasmono menjalani diet rendah karbohidrat atau low carb diet dengan menu makannya bisa ditiru oleh Moms di rumah.
"Jadi saya mengganti nasi yang biasanya dipakai jadi makanan utama gitu, tapi saya mengganti low carb-nya menjadi shirataki, nanti ada juga nasi goreng, bumbunya seperti nasi goreng tapi kita menggunakan bahan utamanya shirataki tersebut," ujar Joanna memberi contoh menu makanan yang rendah kalori.
Baca Juga : Gaya Hidup Rony Dozer Setelah Derita Diabetes Akut Sejak 2016
Melansir dari Healthline dan Mayoclinic, diet rendah karbohidrat adalah diet yang membatasi karbohidrat seperti yangd itemukan pada makanan bergula, pasta atau roti.
Penelitian mengatakan banyak jenis diet rendah karbohidrat yang bisa dilakukan, tergantung pada tujuan orang tersebut.
Diet rendah karbohidrat ini bisa menurunkan berat badan, meningkatkan kesehatan atau mengurangi faktor risiko terserang diabetes tipe 2 dan sindrom metabolik.
Cara menjalani diet ini dengan membatasi jenis dan jumlah karbohidrat yang dikonsumsi sehari-hari.
Karbohidrat adalah jenis macronutrien yang mengandung kalori yang bisa ditemukan dalam banyak minuman dan makanan.
Berikut daftar makanan yang harus dihindari dalam menjalani diet rendah karbohidrat.
Baca Juga : Gaya Hidup Suami Tri Hanurita, Bandingkan Dengan Irwan Mussry Sang Mantan Suami!
1. Gula
2. Biji-bijian olahan
3. Lemak trans
4. 'Diet' dengan produk rendah lemak
5. Makanan olahan
6. Sayuran bertangkai
Lalu ini makanan yang perlu dikonsumsi sebagai sumber karbohidrat harian.
1. Daging, Ikan
2. Telur kaya Omega 3
3. Sayuran, Buah
4. Kacang-kacangan dan biji-bijian
5. Susu tinggi lemak
6. Lemak dan minyak, minyak kelapa
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube,Healthline,mayoclinic |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR