Nakita.id - Kubis atau kol, sayuran satu ini biasanya sering dijadikan sup atau digunakan sebagai campuran salad.
Namun, jika Moms ingin menikmati kubis secara berbeda dari biasanya maka bisa membuatnya menjadi jus.
Kubis mengandung vitamin A, B1, B2, B6, E, C, K, kalsium, besi, yodium, kalium, belerang, fosfor dan folat sehingga sangat berkhasiat untuk kesehatan, termasuk untuk kulit dan rambut.
Baca Juga : Bikin Awet Muda Hingga Kurangi Risiko Kanker, Ini Khasiat Super Minum Jus Daun Pepaya
Mengonsumsi jus kubis secara rutin dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, memiliki jumlah potasium yang baik yang mengurangi tekanan darah, menunda penuaan, membuat rambut lebih kuat dan mengurangi rambut rontok.
Berikut sederet manfaat minum jus kubis:
1. Mengandung vitamin dan mineral yang tinggi
"Jus kubis memiliki kandungan mineral yang tinggi. Karena itu membuat kulit lebih kuat, dan dosis vitamin C yang terkandung di dalamnya dapat meningkatkan kekebalan," kata Dr Shalini Manglani, Ahli Gizi yang berlokasi di Bangalore, seperti dilansir dari food.ndtv.com.
2. Melawan radikal bebas
Dr Komal, Ahli Gizi di SCI International Hospital mengatakan, jus kubis merupakan sumber vitamin K dan C yang sangat baik, sehingga membantu dalam memerangi radikal bebas.
Radikal bebas adalah penyebab utama penyakit seperti kanker dan masalah jantung.
Selain itu, vitamin ini juga penting dalam menjaga folikel rambut tetap sehat dan mengatasi minyak di kulit kepala.
Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Kebiasaan Ibu Baru yang Bikin Bayi Sering Gumoh, Begini Penanganan yang Tepat