Ingin Kehamilan Sehat dan Normal? Hanya Perlu Lakukan Tips Mudah Ini!

By Ine Yulita Sari, Rabu, 9 Januari 2019 | 14:09 WIB
Ibu Hamil (freepik)

Nakita.id - Saat mengandung, apa yang menjadi kegiatan Moms sehari-hari akan memengaruhi perkembangan janin.

Mulai dari makanan sampai kegiatan yang biasanya kita lakukan sehari-hari akan memberikan efek untuk kandungan kita.

Baca Juga : Konsumsi Santan Selama Hamil Sehat Atau Justru Berbaya Bagi Kesehatan?

Jika ingin mempunyai momongan yang sehat, Moms juga harus tahu apa saja yang akan tips-tips ampuh apa yang bisa membuat hal tersebut terwujud.

Dilansir dari babycentre.co.uk, langkah-langkah ini harus selalu diperhatikan oleh setiap Moms yang sedang mengandung atau pun baru mengandung.

Baca Juga : Bikin Wajah Glowing dan Tetap Cerah, Cukup Pakai Minyak Kapulaga

Temui dokter atau bidan sesegera mungkin

Segera setelah mengetahui bahwa Moms hamil, segeralah untuk membuat janji dengan dokter kandungan atau bidan Moms.

Baca Juga : Heboh Pria Dengan Dua Alat Kelamin Bikin Geger, Ini Penjelasannya

Mengatur perawatan Moms sejak dini berarti Moms akan mendapatkan saran yang bagus untuk kehamilan yang sehat sejak awal.

Makan dengan baik

Usahakan untuk mengonsumsi makanan sehat dan seimbang kapan pun Anda bisa.

Jangan lupa untuk tetap terhidrasi dengan baik.

Jumlah air dalam tubuh Moms meningkat selama kehamilan untuk membantu kita mempertahankan tingkat tekanan darah yang sehat.

Baca Juga : Sarah Azhari Punya Anak Remaja Tapi Tak Pernah Terdengar Kabar Pernikahannya, Ini Sosok Ayah dari Sang Anak

 

Usahakan mengkonsumsi sekitar delapan gelas cairan, seperti air, teh buah, susu skim atau semi-skim atau jus buah segar setiap hari.

Minum suplemen

Moms perlu mengonsumsi asam folat setidaknya selama tiga bulan pertama dan vitamin D untuk kehamilan Moms sampai seterusnya.

Mengkonsumsi asam folat mengurangi risiko bayi Moms mengalami cacat tabung saraf seperti spina bifida.

Beberapa ibu hamil perlu mengambil dosis 5mg per hari yang lebih tinggi, jadi tanyakan kepada dokter umum atau bidan tentang dosis terbaik untuk ibu yang sedang hamil.

Baca Juga : Sering Minum Wedang Jahe, Yuk Waspada dengan 7 Efek Sampingnya

Moms juga membutuhkan suplemen vitamin D harian.

Vitamin D penting untuk perkembangan kerangka bayi \dan kesehatan tulang di masa depan.

Hati-hati dengan kebersihan makanan

Cuci peralatan dan tangan Moms dengan bersih setelah memegang daging mentah.

Simpan makanan mentah secara terpisah dari makanan siap saji.

Baca Juga : Masih Kerap Dikonsumsi Saat Hamil, 6 Makanan Ini Berisiko Bagi Moms dan Janin

Saat hamil, kebersihan makanan sangat penting untuk Moms.

Ada juga beberapa makanan yang paling aman untuk tidak dimakan dalam kehamilan.

Hal ini dikarenakan beberapa dari makanan tersebut dapat mengandung bakteri atau parasit yang berisiko bagi kesehatan bayi kita.

Berolahraga secara teratur

Baca Juga : Kebutuhan Air Minum Anak Berdasarkan Usia, Banyak Orangtua Tidak Tahu

Olahraga teratur memiliki banyak manfaat bagi Moms dan juga bayi kita.

Istirahat yang cukup

Kelelahan yang Moms rasakan dalam beberapa bulan pertama disebabkan oleh tingginya kadar hormon kehamilan yang beredar di tubuh kita.

Hal itu lebih mungkin terjadi jika Moms terbangun di malam hari untuk pergi ke toilet atau tidak merasa nyaman di tempat tidur.

Moms juga harus mencoba untuk terbiasa tidur dengan posisi miring.

Baca Juga : Luangkan Waktu Bersama, Inilah Aktivitas Menyenangkan ala Sabai Morschek dan Bjorka

Pada trimester ketiga, tidur dengan posisi miring mengurangi risiko kematian pada bayi yang lahir dibandingkan tidur telentang.

Jika tidur Moms terganggu di malam hari, cobalah untuk tidur siang sebentar atau tidur lebih awal di malam hari.