Mendeteksi Ovulasi dari Lendir Serviks Agar Moms Cepat Hamil

By Cecilia Ardisty, Senin, 28 Januari 2019 | 14:15 WIB
Mendeteksi Ovulasi dari Lendir Serviks Agar Moms Cepat Hamil ()

Tips mengecek lendir serviks

- Tidak mengecek lendir serviks saat atau setelah berhubungan intim.

Hal ini karena Moms tidak dapat membedakan antara lendir serviks dan air mani.

- Moms dapat mengecek lendir serviks dari melihat di tisu toilet atau celana dalam.

Tidak semua orang nyaman memegang Miss V untuk mengecek lendir serviks.

Maka, kita bisa lebih memusatkan perhatian pada seberapa basah vulva Moms sehari-hari.  

- Mengecek lendir serviks setelah buang air besar.

Baca Juga : Berencana Miliki Momongan? Hindari Bahan Kimia Lakukan Cara Sehat Ini!

- Beberapa perempuan, terutama yang memiliki polycystic ovarian syndrome (PCOS), biasanya mengalami beberapa kali bercak lendir serviks.

Situasi tersebut membuat Moms sulit memprediksi masa ovulasi.

Moms harus memperhatikan tanda-tanda ovulasi lainnya seperti perubahan posisi serviks.

Selain itu, memetakan kapan suhu tubuh basal terjadi sehingga Moms dapat tahu kapan masa ovulasi yang tepat.