Ini 5 Rahasia Keluarga Kerajaan Inggris untuk Tetap Sehat dan Awet Muda, Moms Bisa Ikuti Juga

By Anisa Annan, Senin, 25 Februari 2019 | 11:06 WIB
Foto keluarga Kerajaan Inggris (The Sun)

Nakita.id - Keluarga Kerajaan Inggris merupakan salah satu keluarga paling banyak disorot oleh dunia.

Kehidupan keluarga kerajaan kerap mengundang rasa penasaran.

Moms mungkin sering menemukan tiap aspek kehidupan keluarga Kerajaan Inggris menjadi perhatian, tak terkecuali gaya hidup mereka.

Satu hal yang cukup membuat kagum dari keluarga kerajaan ini ialah anggotanya yang tetap sehat walau telah berusia senja.

Baca Juga : Usianya Hampir 50 Tahun, Terbongkar Ritual #5MenitAja yang Dilakukan J.Lo dan Artis Hollywood Lain Agar Awet Muda

Ratu Elizabeth II salah satunya, yang telah berusia 92 tahun tetapi masih mampu menjalankan tugas kerajaan berkeliling dunia.

Atau kecantikan serta tampilan awet muda Kate Middleton dan mendiang Diana Spencer.

Melansir Bright Side, dokter gizi pribadi Ratu Elizabeth, Mosaraf Ali, membocorkan rahasia kesehatan dan awet muda keluarga kerajaan.

Ternyata bukan perawatan mahal lo, Moms.

Moms pun bisa mengikuti langkah-langkah ini agar tetap sehat dan awet muda seperti anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Ini 5 rahasia yang mudah dilakukan untuk menjaga kesehatan ala keluarga kerajaan.

Baca Juga : Reino Barack Akan Menikah, Mbak You Bongkar Kondisi Luna Maya yang Terpuruk Hingga Khawatirkan Hal Ini

1. Kenali seberapa sehat diri sendiri

Keluarga Kerajaan Inggris melakukan hal mudah ini agar tetap sehat serta awet muda, yakni memahami kesehatan diri.

Ali memaparkan jika Moms perlu mengenali seberapa sehat tubuh kita.

Tanda-tanda awal gangguan kesehatan seperti cepat lelah, sulit tidur, dan makan lebih banyak dari biasanya tak boleh diabaikan.

Ada beberapa tips yang diberikan oleh Ali.

Baca Juga : Segera Menikah, Tengok Potret Cantik Irish Bella Saat Foto Prewedding Bertema Kawah Putih

Antara lain untuk mengetahui kesehatan kita, bisa dengan merasakan apakah kita bangun pagi dalam keadaan segar atau tidak.

Sebab tubuh sehat akan bangun segar di pagi hari dan baru merasa lelah saat malam tiba.

Moms juga bisa melihat apakah punggung Moms tegak atau tidak.

Punggung yang tegak mengindikasikan jika saraf dan tulang tak mengalami gangguan.

Nafsu makan pun juga bisa menjadi indikasi, di mana saat kita sehat tak akan ada rasa enggan untuk mengonsumsi makanan dalam porsi yang wajar.

Adanya kejanggalan dalam hal-hal ini menandakan Moms perlu berkonsultasi ke dokter sebelum terlambat.

2. Deteksi gangguan kesehatan dari lidah

Menurut Ali, lidah merupakan alat ukur yang baik untuk mengetahui apa yang terjadi dalam tubuh.

Adanya perubahan warna pada lidah perlu Moms perhatikan, sebab itu menandakan gangguan kesehatan.

Jika ujung lidah berwarna merah, bisa jadi Moms mengalami gangguan jantung atau makan terlalu banyak karbohidrat.

Adanya bintik kemerahan pada lidah menandakan anemia.

Baca Juga : Menangis Saat Dengar Lagu Patah Hati, Luna Maya Memilih Nikmati Rasa Sakit Hatinya, Ini Alasannya

Lalu noda-noda berwarna keabuan atau kuning bisa menjadi indikasi organ pencernaan dan hati tidak bekerja dengan baik.

Adanya garis jelas dan dalam pada lidah sementara itu menandakan peradangan pada organ pencernaan atau gastritis.

Sedangkan lidah penuh kerut yang dilapisi air liur bening menandakan Moms mengalami kekurangan cairan.

3. Pilih makanan yang tepat

Tentunya keluarga kerajaan memiliki kelebihan untuk memilih makanan terbaik dan sehat.

Namun bukan berarti orang biasa tidak bisa melakukannya Moms.

Ratu Elizabeth tetap sehat di usia senja karena memilih makanan dengan tepat.

Makanan yang dihindari Ratu Elizabeth ialah makanan kaleng serta makanan yang digoreng.

Nutrisi yang rutin dikonsumsi antara lain protein.

Kecukupan asupan air juga menjadi rahasia kesehatan dan awet muda dari Ratu Elizabeth.

4. Olahraga ringan untuk perbaiki postur tubuh

Memiliki postur tubuh yang baik merupakan rahasia wanita-wanita keluarga kerajaan tampak cantik dan anggun.

Selain itu postur tubuh yang baik juga memengaruhi kesehatan kita lo, Moms.

Ali merekomendasikan untuk memperbaiki postur dengan menjaga punggung tetap tegak.

Saat berdiri atau duduk, usahakan Moms mempertahankan punggung untuk tegak.

Baca Juga : Jangan Minder, Mengecilkan Betis yang Besar Ternyata Mudah Moms

Caranya ialah menjaga kepala dalam posisi lurus dan tidak menunduk untuk membantunya.

Jika memungkinkan Moms bisa menyandarkan bahu agar tetap merasa nyaman.

Selain itu Moms bisa mengangkat dagu sampai merasakan leher dan otot pundak tidak kaku.

Cara ini bisa Moms lakukan pula untuk meredakan rasa pegal dan tekanan pada punggung, leher, atau pundak.

5. Pilih gaya hidup yang tepat

Paling penting untuk menjaga kesehatan dan awet muda, Ali menekankan untuk menjaga tubuh dengan melakukan gaya hidup yang tepat.

Gaya hidup sehat dan tepat akan menjaga tubuh tetap kuat melawan penyakit.

Bahkan 80% penyakit tak perlu ditangani dokter jika Moms menjalani gaya hidup sehat.

Menurut Ali, flu, luka, peradangan ringan, bahkan keretakan ringan pada tulang tak perlu Moms risaukan untuk ditangani dokter jika Moms telah melakukan gaya hidup sehat.

Sebab tubuh cukup kuat untuk melawan gangguan internal maupun eksternal.