Sering Sarapan Pakai Makanan Ini Moms? Bukan Sehat Malah Naik Berat Badan!

By Cecilia Ardisty, Senin, 25 Maret 2019 | 08:15 WIB
Sarapan dengan sandwich justru bukan sehat malah naik berat badan (freepik)

Nakita.id - Siapa yang sering sarapan dengan teratur di pagi hari?

Jika itu Moms, sarapan teratur di pagi hari sangat bagus untuk menjaga kesehatan.

Tetapi Moms, sarapan dengan makanan tertentu justru tidak baik untuk kesehatan loh.

Baca Juga : Siapkan Sarapan Untuk Si Kecil, Perhatikan Kandungan Nutrisinya Moms!

Melansir dari Prevention, makanan yang mengandung banyak gula merupakan makanan yang harus dihindari untuk sarapan.

Selain menghindari makanan yang mengandung banyak gula, ada banyak makanan yang kurang bergizi sehingga membuat Moms merasa sangat ingin makan lagi.

Berikut makanan yang harus Moms hindari saat sarapan.

Baca Juga : Cepat Menurunkan Berat Badan dengan 4 Jenis Sarapan Enak dan Sehat, Coba Yuk

1. Sandwich

Rutinitas yang sibuk membuat Moms melakukan drive thru untuk sarapan.

Sandwich, burger, dan teman-temannya yang sejenis memang bersih dan pantas dikonsumsi untuk sarapan.

Tetapi komposisi makanan dari sandwich ini yang membuatnya harus dihindari.

Salah satu komposisi makanan ini dikemas dan didinginkan dengan natrium, pengawet, dan lemak tidak sehat.

Sebaliknya, cobalah sarapan dengan sayuran di atas sepotong roti gandum atau tortilla gandum utuh.

Baca Juga : Bisa Cegah Penuaan Dini, Yuk Coba Varian Masker Wajah dari Yogurt Ini!

2. Jus hijau

Tentu, seluruh sayuran memberikan manfaat vitamin, mineral, dan antioksidan.

Tetapi sebagian besar sayuran mengandung gula yang tinggi, serat, dan protein yang terbatas.

Jika dilihat dari kadar gizinya saja sudah sangat tidak baik untuk dijadikan sarapan.

Kalau Moms sangat ingin sarapan dengan jus hijau, disarankan memilih sayuran yang kadar gulanya rendah.

3. Yogurt dengan rasa yang rendah lemak

Memang dilihat terdengar baik untuk kesehatan Moms sih.

Tetapi, tidak semua produk susu yang difermentasi dibuat dengan seimbang.

Makanan atau minuman yang berasa tetap mengandung gula.

Kalau Moms tetap nekat mengonsumsi yogurt berasa, risikonya naik berat badan.

Justru Moms dapat mengonsumsi yogurt rendah lemak atau yogurt kaya lemak.

Para ahli malah mengatakan setuju bila Moms mengonsumsi kedua jenis yogurt ini karena bagian dari diet yang sehat.

Nah, kalau terlalu hambar rasanya bisa tambahkan madu asli atau buah.

Baca Juga : Dikenal Garang Kalau Komentar, Nikita Mirzani Dibuat Tak Berkutik Saat Didi Riyadi Bahas Topik Ini

4. Kopi

Ya, memang banyak yang mengatakan kopi baik untuk kesehatan Moms.

Tetapi bukan berarti kopi dijadikan untuk sarapan.

Hal ini karena kandungan kafein di kopi akan merusak napsu makan.

Moms malah sangat ingin mengemil di pagi menjelang siang.

Justru, sebaiknya Moms minum kopi sambil makan.

Kalau belum merasa lapar setelah bangun tidur?

Bisa sih minum kopi terlebih dahulu lalu makan yang ringan di pagi hari.

Makan yang ringan di pagi hari misalnya buah atau keju.

Jadi Moms usahakan menghindari makanan untuk sarapan di atas ya.