Tekanan Darah Tinggi Bisa Dicegah dengan Lakukan 5 Cara Ini, Mudah Moms!

By Poetri Hanzani, Sabtu, 8 Juni 2019 | 19:30 WIB
ilustrasi mencegah tekanan darah tinggi (freepik)

Nakita.id - Tekanan darah tinggi bisa sangat berbahaya jika terus-menerus diabaikan tanpa adanya tindak pencegahan.

Banyak faktor yang meningkatkan risiko terkena tekanan darah tinggi, seperti usia, riwayat keluarga, tembakau, terlalu banyak asupan garam, konsumsi alkohol, hingga stres.

Jika tidak ditangani, bukan tidak mungkin dapat menyebabkan masalah lain seperti serangan jantung, stroke, gagal jantung, sindrom metabolik, demensia, dan lainnya.

Sementara itu, menurut sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Psychosomatic Medicine, gangguan tidur dan durasi waktu tidur juga terkait dengan peningkatan tekanan darah.

Tekanan darah dianggap normal ketika berada di bawah 120/80.

Baca Juga: Moms Memiliki Tekanan Darah Tinggi? Konsumsi Kentang Ungu Solusinya

Tetapi, bila diatas angka tersebut kemungkinan Moms mengalami tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Tekanan darah menggerakkan darah melalui sistem peredaran darah.

Ini sangat penting, karena tekanan darah membantu sirkulasi oksigen dan nutrisi dalam tubuh melalui arteri.

Maka dari itu, penting untuk mencegah tekanan darah tinggi agar terhindar dari berbagai risiko penyakit yang berbahaya.

Berikut beberapa cara mencegah tekanan darah tinggi, dilansir dari laman thehealthsite.

- Konsumsi makanan sehat

Makanan sehat menjadi solusi terbaik bagi Moms yang ingin terhindar dari tekanan darah tinggi.

Untuk itu, batasi jumlah makanan yang mengandung natrium dan tingkatkan jumlah kalium ke dalam makanan sehari-hari Moms.

Pilihlah makanan seperti kacang kering, brokoli, paprika, pisang yang bisa menjaga tekanan darah.

Baca Juga: Berat Badan Naik Setelah Lebaran Karena Kebanyakan Makan? Ketahui Penyebab Kegemukan yang Kerap Diabaikan

- Olahraga teratur

Tidak hanya sehat, rutin berolahraga juga dapat mencegah tekanan darah tinggi.

Selain itu, Moms juga bisa menurunkan berat badan secara alami.

Tidak perlu melakukan olahraga berat, Moms bisa mencoba olahraga ringan seperti bersepeda, lari, atau berenang.

- Batasi minuman beralkohol

Tahukah Moms, terlalu banyak mengonsumsi minuman beralkohol juga dapat meningkatkan tekanan darah.

Tidak hanya itu, bahkan bisa menjadi salah satu penyebab berat badan Moms naik.

Oleh karena itu, mulai saat ini batasi minum minuman beralkohol ya Moms agar terhindar dari tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Ingin Si Kecil Jadi Anak Baik dan Sopan? Begini Cara Mengajarkan Sopan Santun yang Tepat

- Berhenti merokok

Seperti diketahui, merokok dapat berbahaya bagi kesehatan.

Merokok bisa meningkatkan tekanan darah, bahkan menempatkan Moms pada risiko yang lebih tinggi untuk terkena serangan jantung dan stroke.

Maka dari itu, cobalah untuk berhenti merokok mulai saat ini ya Moms.

- Kelola stres

Padatnya aktivitas, bukan tidak mungkin akan membuat Moms stres.

Hal ini kemungkinan bisa memicu tekanan darah tinggi tanpa Moms sadari.

Maka, penting sekali untuk mengelola stres dengan melakukan berbagai hal yang positif.

Seperti berolahraga, mendengarkan musik, fokus pada sesuatu yang tenang dan mencoba bermeditasi.

#GridNetworkJuara