Moms, Ternyata Ini Penyebab Si Kecil Suka Memukul Saat Marah

By Fadhila Afifah, Senin, 4 Desember 2017 | 18:38 WIB
Penyebab anak suka memukul saat marah atau emosi (iStock) ()

Anak memukul jika ia merasa iri

Ini biasa terjadi jika anak memiliki saudara kandung dengan usia yang tidak terpaut jauh. Anak yang merasa sendirian atau terabaikan bisa jadi mendorong ia untuk memukul.

Lalu, bagaimana Moms mengatasi hal itu? 

Dikutip dari Kompas.com berikut hal yang perlu Moms lakukan saat si kecil mulai memukul ketika marah:

Baca juga: Jangan Diam Ketika Anak Memukuli Mama karena Kesal

Cari Tahu Penyebabnya

Apakah si kecil lapar? Lelah?

Apakah terlalu banyak anak-anak dalam ruangan yang sempit? Jika Anda sudah mengetahui penyebabnya, ubahlah situasi tersebut.

Beri Contoh 

Pada usia 2-3 tahun, anak akan belajar bagaimana perilaku yang normal.

Hal tersebut akan ditentukan oleh orangtua dan lingkungan sekitarnya, termasuk teman-temannya.

Jika teman sebayanya banyak yang berperilaku agresif, batasi waktu bermainnya.