Manfaat Ubi Jalar yang Tak Banyak Diketahui Orang: Punya Zat yang Bisa Melemahkan Kanker!

By Nita Febriani, Kamis, 9 Januari 2020 | 10:00 WIB
Manfaat ubi jalar untuk kanker (darkside26)

Nakita.id - Ubi jalar memang bukan bahan makanan yang asing bagi masyarakat Indonesia, namun ternyata belum banyak yang tahu tentang manfaat ubi jalar.

Terutama mengenai manfaat ubi jalar yang di dalamnya terdapat zat yang mampu melemahkan sel kanker.

Selama ini ubi jalar dikenal sebagai sumber karbohidrat yang bisa diolah dengan berbagai cara.

Harganya murah dan mudah didapat, ubi jalar juga termasuk salah satu sumber pangan yang paling sehat.

Baca Juga: Rasakan Manfaat Ubi Jalar yang Diolah Jadi Air Rebusan, Bisa Buat Berat Badan Turun Drastis!

Menurut NutritionFacts.org seperti yang dikutip Newsmax, ubi jalar banyak mengandung nutrisi baik.

Faktanya, sebuah penelitian baru-baru ini yang dirilis oleh University of Washington mengklaim ubi jalar memiliki skor makanan tertinggi dengan harga yang sangat terjangkau.

Ubi jalar merupakan sumber beta-karoten dan vitamin A serta memiliki manfaat anti kanker yang terbukti secara ilmiah.