Jangan Dulu Panik Bila Kepala Bayi Belum Masuk Jalan Lahir, Cobalah Rangsang dengan Lakukan 7 Gerakan Sederhana Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 2 Februari 2020 | 18:30 WIB
Bila kepala bayi belum masuk jalan lahir, Moms jangan dulu panik (Freepik.com)

2. Lakukan gerakan jongkok-berdiri

Selain berjalan kaki, Moms juga bisa melakukan gerakan jongkok-berdiri dengan tumpuan pada tempat tidur atau benda kuat lainnya.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, lakukanlah secara rutin setiap pagi dan sore dengan frekuensi 5-8 hitungan.

3. Mengikuti kelas senam

Kelas senam hamil, yoga, atau pilates juga dapat menjadi pilihan untuk membantu mendorong janin agar masuk ke rongga panggul.

Baca Juga: Ketahui Gerakan Janin Sudah Masuk Panggul, Normalkah Jika Semakin Melambat?

4. Lakukan gerakan dengan posisi menugging

Agar kepala bayi bisa segera memasuki jalan lahir, lakukan posisi menungging untuk memutar posisi kepala janin sampai terasa janin memasuki panggul.

Lakukan posisi ini dengan dada menempel di kasur, miringkan wajah, dan melebarkan kaki.

5. Mengepel lantai

Mengepel lantai juga ternyata ampuh untuk merangsang janin segera masuk ke panggul.

Baca Juga: Usia Kehamilan Janin Masuk Panggul Namun Belum Mendapatkan Posisi yang Tepat? Moms Bisa Coba Tips Berikut Ini!