Tidak Menuruti Keinginan Ngidam, Nanti Bayinya Suka Ngeces?

By Nia Lara Sari, Sabtu, 16 Desember 2017 | 15:06 WIB
tidak dituruti saat ngidam sebabkan anak ileran? ()

Nakita.id - Saat Moms hamil banyak kejadian-kejadian yang membahagiakan dan menarik.

Salah satu kejadian yang menarik yang biasa terjadi ketika ibu sedang hamil yaitu ngidam.

Ngidam diartikan sebagai keinginan akan sesuatu, yang timbul secara tak terduga dan memiliki dorongan kuat untuk segera dipenuhi.

Baca Juga : Kata Donita: Mengidam Tidak Harus Dituruti. Simak Alasannya!

Umumnya keinginan itu menyangkut makanan dan minuman.

Ada ibu yang biasanya tidak suka terhadap suatu jenis makanan dan ketika hamil sangat ingin makan makanan tersebut.

Misalnya saat hamil jadi ingin makan mangga muda padahal ketika sedang tidak hamil tidak suka makan-makanan asam.

BACA JUGA : Sedikit yang Tahu, Ini 10 Tip Bedakan Handphone Samsung Asli Vs Palsu

Akibat ngidam ini pula suami juga ikut repot memenuhi keinginan sang istri.

Nah, sebenarnya ngidam dapat disebabkan oleh beberapa hal.

Salah satunya yang dapat dijelaskan secara ilmiah, ngidam karena tubuh  kekurangan sejumlah nutrien atau zat gizi tertentu.

Akibatnya, otak mengeluarkan respons dan menimbulkan keinginan untuk mencukupi kekurangan zat gizi tersebut.

Misal, ibu hamil kekurangan zat besi, maka bentuk ngidamnya dapat berupa keinginan makan makanan yang mengandung zat besi.

Namun bila kebutuhan zat gizinya terpenuhi, biasanya ngidamnya akan hilang.

Selain itu, bisa juga karena Perubahan kadar hormon.

Baca juga : Seperti Apa Ya Persalinan Sesar? Berikut Langkah Demi Langkahnya

Keadaan ini sering terjadi bersamaan masa terjadinya mual dan muntah (emesis gravidarum) akibat hormon Human Chorionic Gonadothropine (HCG) sedang tinggi-tingginya saat kehamilan 60 hari atau 2 bulan, dan menurun dengan sendirinya setelah kehamilan 4 bulan.

Makanya, saat itu mual-muntah akan hilang dan ngidam pun hanya bersifat sementara.

Tapi, pada keadaan tertentu, bisa saja berlangsung selama 9 bulan, biasanya karena ada masalah psikologis.

Ngidam Harus Dipenuhi?

Banyak mitos yang beredar tentang ngidam yang terjadi pada ibu hamil.

Salah satunya jika tidak dipenuhi maka bayi lahir nantinya akan ileran, alias suka ngeces.

Apakah Moms juga salah seorang yang percaya akan mitos ini?

Dads, sebaiknya juga tak menolak permintaan istri mengidam sepanjang permintaan itu masuk akal.

Baca juga : Ini Rahasianya Agar Tangan Tidak Keriput Meski Banyak Melakukan Pekerjaan Rumah Tangga

Kalau tidak, bisa-bisa Moms enggak terima.

Jadi Dads, berusahalah memenuhinya.

Minimal, berusaha mencari apa yang diinginkannya.

Kalaupun tidak dapat, ya yang penting, kan, sudah berusaha.

Meski sebaiknya dituruti, tapi kalau sudah tidak masuk akal atau sangat merepotkan, Dads bisa menolak dengan halus. 

Tidak usah takut anak nantinya akan ileran atau suka ngeces.

Sebab, sampai saat ini belum ada penelitian yang menyatakan bahwa tidak mengikuti keinginan ngidam dapat menyebabkan anak ileran.

Sebenarnya mengikuti ngidam bertujuan untuk membuat nyaman dan senang ibu yang sedang hamil.