Catat Moms, Lakukan Cara Ini Untuk Memperbesar Peluang Kehamilan

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 18 April 2018 | 18:30 WIB
Jangan khawatir, Moms bisa lakukan ini untuk tingkatkan peluang kehamilan (HAWA)

Nakita.id - Salah satu momen yang paling ditunggu oleh pasangan yang telah menikah ialah memiliki momongan, segala usaha dilakukan agar dapat segera hamil.

Misalkan dengan melakukan hubungan intim dengan baik dan intensitas yang sering.

Selain itu, nutrisi yang baik dan kondisi tubuh yang sehat juga dibutuhkan dalam menunjang peluang kehamilan karena dengan demikian pembuahan bisa terjadi lebih cepat.

Nah, bagi Moms yang telah mencoba hal tersebut namun belum juga mengandung jangan putus asa.

BACA JUGA: Pernah Menjalani Proses Kuret, Ini Waktu Terbaik Jika Ingin Hamil Lagi

Karena bukan berarti tidak sehat dan bisa melakukan beberapa tips di bawah ini agar peluang kehamilan meningkat.

Hubungan Intim Minimal 3 Kali Seminggu

Dengan kondisi fisik yang prima dan banyak meluangkan waktu istirahat Moms dan suami dapat melakukan hubungan seksual dengan durasi sering.

Minimal 3 kali seminggu tanpa batas maksimal sesuai dengan kemampuan fisik.

Semakin sering sperma dikeluarkan maka akan semakin baik kualitasnya.

Selain kondisi fisik yang baik, pastikan hubungan intim dilakukan dengan situasi yang menyenangkan dan mood sedang bagus.

BACA JUGA: Istri Aktor Ditmar Hadi 'GGS' Melahirkan Anak Pertama, Lihat Fotonya!

Klimaks Saat Berhubungan Intim

Dengan hubungan intim yang baik, pasangan bisa memperoleh klimaks maksimal yang tentunya akan memperbesar peluang memilki keturunan

Beberapa penelitian menyatakan, bahwa denngan mencapai klimaks di tengah-tengah hubungan intim dapat membangun peluang cepat hamil.

Menurut dr. Rosdiana Ramli, SpOG dalam bukunya 'Panduan Lengkap Cara Cepat Hamil', walaupun tidak mengalami orgasme pada saat berhubungan intim, wanita tetap bisa hamil.

Kendati demikian, mencapai klimaks tentu akan terasa lebih menyenangkan walaupun wanita tetap bisa mengalami pembuahan tanpa pasangan mengalami klimaks sepenuhnya.

Posisi yang Tepat

Walaupun belum ada penelitian ilmiah yang bisa membuktikan posisi seks seperti apa yang akan meningkatkan kemungkinan wanita untuk hamil, namun para ahli percaya bahwa posisi terbaik ialah ketika sperma dekat dengan serviks.

Posisi tersebut ialah posisi misionaris, dimana gravitasi akan menggerakkan sperma menuju sel telur dan sperma akan bertahan di area vagina dalam jangka waktu lebih lama.

BACA JUGA: Mudahnya Membuat Bawang Goreng yang Renyah dan Tahan Lama, Ini Caranya

Dibandingkan posisi, faktor yang paling penting adalah pengaturan waktu berhubungan intim yang baik yaitu satu atau dua hari sebelum berovulasi.

Atau pada hari dimana wanita berovulasi karena pada fase ini jendela kesuburan terbuka.

Mengetahui masa subur

Yang tak kalah penting adalah perempuan harus mengetahui kapan berada pada masa subur, karena ovulasi adalah waktu terbaik untuk hamil.

Tanda-tanda ovulasi biasanya akan terlihat, seperti perubahan lendir di area serviks yang akan menjadi lebih tipis dan licin ketika masa paling subur bahkan beberapa wanita merasakan nyeri.

Pasangan disarankan untuk melakukan hubungan seksual sekitar hari ke 14 siklus menstruasi wanita.

Wanita biasanya memiliki siklus 28 hari dan mereka mengalami ovulasi pada pertengahan siklus.

Namun, banyak wanita, terutama mereka yang tidak memiliki siklus 28 hari, tidak berovulasi pada hari ke 14.

BACA JUGA: Sering Ngantuk dan Lesu di Siang Hari? Atasi Dengan Kebiasaan Ini

Dengan mengetahui saat Moms  berovulasi akan membantu kamu dalam menentukan waktu aktivitas seksual secara efektif.

Dengan cara ini, teknik kalender tidak terlalu tepat, oleh karena itu, Moms bisa mengingat kiat-kiat ini di lain waktu saat Moms ingin cepat hamil.

Menurut James Goldfatb, MD, direktur layanan infertilitas di Cleveland Cliniv di Cleveland peralatan prediksi ovulasi juga dapat membantu dalam memprediksi waktu terbaik untuk hamil.

Selain melakukan empal hal di atas, kunci utama agar program kehamilan berhasil adalah dengan berhubungan seks saat masa subur.

Bingung cara cek masa subur? Kamu bisa mengetahui masa subur dan periode kehamilan  di Aplikasi Hawa yang bisa didownload di Google Play (http://bit.ly/2uErbZF )  dan App Store (http://bit.ly/2uLJyfF).