Isi Waktu Ngabuburit dengan Olahraga Ternyata Dilarang Oleh Dokter, Kenapa?

By Cecilia Ardisty, Minggu, 26 April 2020 | 08:30 WIB
Ilustrasi olahraga saat ngabuburit (Freepik.com)

"Kalau ngabuburit untuk melupakan lapar lalu olahraga, wah itu enggak benar," kata dokter Tan dalam acara Live Instagram Kompas.com, Sabtu (25/4/2020).

"Bayangkan kamu defisit energi, loh."

Olahraga juga tidak dianjurkan pada waktu sahur ketika menunggu waktu imsak.

Sebab, kita bisa saja tidak punya cukup waktu untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah berolahraga.

Baca Juga: Nasi Liwet Khas Jogja Bisa Dibuat Hanya dalam 45 Menit, Menu Praktis untuk Buka Puasa!

Jadi, waktu olahraga terbaik di bulan Ramadhan adalah seusai berbuka puasa, baik ketika menunggu waktu shalat Tarawih, maupun setelah sholat Tarawih.

Sebab, pada waktu tersebut, tubuh telah memiliki energi yang cukup untuk berolahraga.

Jenis dan intensitas olahraga juga penting untuk diperhatikan.

Dokter Tan menyebutkan, banyak orang yang pada masa pandemi Covid-19 ini berolahraga keras karena ingin tubuhnya tetap sehat.