Tak Hanya Enak dan Mengenyangkan, Makanan yang Mudah Ditemukan di Sekitar Kita Ini Ternyata Bisa Buat Rambut Lebih Cepat Panjang!

By Cecilia Ardisty, Senin, 24 Agustus 2020 | 07:00 WIB
Makanan memanjangkan rambut (freepik)

Nakita.id - Salah satu impian wanita pada umumnya adalah memiliki rambut panjang dan sehat.

Alih-alih menggunakan sampo spesial, Moms bisa mendapatkan rambut panjang dengan pemenuhan nutrisi.

Pemenuhan nutrisi yang baik membantu rambut panjang dan Moms dapat memasukkannya dalam pola makan sehari-hari.

Baca Juga: Tak Harus Mahal, Ini Tips Perawatan Rambut Panjang Indah Alami Hanya dalam #5MenitAja

Selain memanjangkan rambut, beberapa makanan ini juga menjaga kesehatan dan mencegah berbagai penyakit.

Tak perlu khawatir makanan untuk memanjangkan rambut ini mudah ditemukan sehingga tak sulit mencarinya.

Nah, ini dia sederet makanan untuk memanjangkan rambut:

Baca Juga: Biji Rami Bantu Panjangkan Rambut dengan Cepat, Begini Cara Kerjanya

Salmon

Makanan untuk memanjangkan rambut yang pertama adalah salmon.

Salmon mengandung omega 3 yang mampu menguatkan folikel rambut dan menstimulasi pertumbuhan rambut.

Sebuah penelitian menemukan seseorang yang mengonsumsi asam lemak ini memperpendek fase telogen (periode istirahat folikel rambut) selama setengah tahun.

Selain itu, salmon mengandung vitamin B12 dan zat besi, yang juga membantu rambut Moms tumbuh lebih cepat.

Baca Juga: Sederet Manfaat Jus Kentang, Memanjangkan Rambut Secara Alami Sampai Atasi Kulit Kepala Kering

Kerang

Kerang mengandung zinc, yang membantu memanjangkan rambut dengan cepat dan membuatnya berkilau.

Selain kerang, dedak gandum, daging sapi, dan babi juga makanan yang mengandung cukup zinc untuk pertumbuhan rambut.

Ayam

Makanan untuk memanjangkan rambut selanjutnya adalah ayam.

Ayam mengandung tinggi protein yang dibutuhkan untuk memproduksi keratin - zat yang 80% terdiri dari batang rambut.

Jika Moms kekurangan protein selama 2-3 bulan menyebabkan terhentinya pertumbuhan rambut dan rambut rontok.

Moms bisa mengonsumsi varietas daging tanpa lemak lainnya seperti kalkun dan kelinci.

Baca Juga: Cukup #5MenitAja Cara Mudah Buat Masker Yogurt, Efektif untuk Pertumbuhan Rambut

Telur

Telur mengandung zat yang membantu menumbuhkan rambut dan mempertahankan kondisi rambut menjadi normal.

Zat tersebut adalah protein dan biotin. Biotin sebagai aditif makanan direkomendasikan untuk menghentikan kerontokan rambut, tetapi jika diperoleh dari makanan, biotin akan jauh lebih efektif.

Selain itu, telur mengandung leusin (bertanggung jawab untuk pembelahan sel) dan asam amino lain yang dibutuhkan rambut kita.

Selain di atas makanan untuk memanjangkan rambut lainnya adalah kacang almon, lentils, dan lainnya.