Atasi Kulit Kendur dan Kerutan dengan Cara Alami Berikut, Lihat Perubahannya pada Wajah

By Poetri Hanzani, Minggu, 27 September 2020 | 15:56 WIB
Cara mengencangkan kulit secara alami (freepik)

7. Campur soda kue dan minyak kelapa

Baik minyak kelapa dan soda kue memiliki manfaat anti-penuaan yang hebat.

Soda kue adalah bahan alami yang digunakan untuk mengelupas kulit dan menghilangkan sel kulit mati, mengecilkan pori-pori besar, dan meningkatkan produksi kolagen saat dipijat ke kulit.

Minyak kelapa seperti sudah dijelaskan di atas, sangat bagus untuk melembabkan kulit, menembus kulit, serta mengobati kendur dan kerutan yang muncul seiring waktu.

Dengan menggabungkan keduanya, Anda akan dapat mengelupas kulit, melembabkannya.

Sementara, memijat kulit saat mengoleskan bahan ini akan meningkatkan aliran darah di bawah kulit dan mendorong produksi kolagen.

Cara mengencangkan kulit wajah dengan baking soda dan minyak kelapa, yakni sebagai berikut:

- Isi 1/4 botol dengan minyak kelapa (pilih botol atau kemasan dengan tubuh sehingga Anda bisa menyimpannya untuk digunakan nanti)

- Tambahkan 3 sendok makan soda kue dan aduk rata sampai menjadi pasta

- Di pagi hari, ambil 1 sendok teh pasta dan pijatkan ke seluruh wajah dan leher Anda selama 1-2 menit (hindari area mata yang sensitif)

- Biarkan selama 10 menit

- Cuci bersih dengan air dingin dan keringkan

- Ulangi ini 2 kali seminggu atau sesuai kebutuhan

Baca Juga: Kulit Wajah Kenyal dan Glowing Sudah di Depan Mata, Cukup Pakai Bawang Merah dengan Cara Seperti Ini

Baca Juga: Jerawat Membandel Bikin Minder? Coba Pakai Bayam dengan Cara Seperti Ini, Kulit Wajah Bisa Seketika Mulus dan Bersih Hanya dalam Hitungan Menit!

8. Campur putih telur dan madu

Putih telur dan madu memiliki banyak manfaat kesehatan bagi kulit jika dioleskan secara topikal dan bukti ilmiah sekarang dapat membuktikannya.

Menurut penelitian dari Agocampu Rennes Sciences et Technologie Research Center, putih telur terbukti dapat mengurangi kerutan, garis halus, dan membalikkan kulit yang kendur.

Dalam penelitiannya, para ahli mengambil telur dari ayam dan memisah bahan putih telur.

Dengan melakukan ini, peneliti menemukan 69 protein utama yang berguna untuk merevitalisasi dan mengencangkan kulit dalam putih telur saat dioleskan.

Sementara, madu kaya akan antioksidan, dapat menghilangkan kotoran, dan meresap ke dalam kulit.

Selain itu, madu bersifat higroskopis, seperti gliserin, yang berarti melembabkan kulit dan menyerap air dari lingkungan.

Menggabungkan kedua bahan tersebut diyakini menjadi perawatan kulit yang ampuh.

Cara mengencangkan kulit dengan campuran putih telur dan madu yakni sebagai berikut:

- Pisahkan 1 putih telur dari kuning telur ke dalam mangkuk

- Tambahkan 2 sdm madu dan aduk rata hingga menjadi pasta

- Oleskan pada kulit, wajah, dan leher (hindari area mata yang sensitif)

- Biarkan selama 20 menit

- Cuci bersih dengan air dingin dan keringkan

- Ulangi sekali seminggu atau sesuai kebutuhan