3 Kesalahan yang Wajib Dihindari Saat Bayi Belajar Duduk dan Berjalan

By Gisela Niken, Jumat, 12 Januari 2018 | 19:52 WIB
Latihan duduk dan berjalan yang sebaiknya dihindari (DGLimages)

"Untuk berjalan sendiri, bayi membutuhkan kekuatan dan koordinasi yang cukup untuk menahan tubuh mereka dan menggerakkan kaki mereka.

Bayi bergerak berbeda saat menggunakan push walker (alat bantu jalan), karena ia didukung oleh tangannya," jelasnya.

Gunakan itu sebagai mainan hanya saat ia bisa berjalan dengan mantap.

BACA JUGA: Lucu! Azka Corbuzier Baru Tahu Kalau Ibunya, Kalina Ocktaranny, Gaptek

KESALAHAN 3: Moms meletakkan bayi di atas kasur untuk berlatih merangkak dan berjalan

Permukaan yang lembut dan mudah berubah-ubah akan menahan gerakan alaminya berkembang karena ia tidak bisa mendapatkan pegangan yang kuat untuk bergerak dan mengeksplorasi, kata Ying Bin.

Yang sebaiknya dilakukan: Jika Moms merasa takut dan cemas bila anak terjatuh, alasi lantai dengan tikar bermain yang berbahan lembut agar anak tidak mudah terpeleset.

Prinsip yang sama berlaku saat memilih alas kaki.

Berjalan dengan bertelanjang kaki paling baik untuk anak yang sedang belajar merangkak dan berjalan.

Hindari memilihkan sepatu anak dengan sol tebal dan kaku.

Pilih yang lembut dan fleksibel saat digunakan anak berjalan.