Dijamin Bikin Lidah 'Bergoyang', Ini Resep Simple Bikin Mi Rumahan Super Sehat dan Enak

By Ela Aprilia Putriningtyas, Senin, 30 November 2020 | 16:58 WIB
Cara masak mi instan yang lezat bergizi ala rumahan (freepik/Ana Lukenda)

Untuk membuat mi vegan, berikut ini cara yang disarankan.

Panaskan wajan dengan 2 sendok minyak gunakan api kecil saja ya Moms.

Tambahkan 1 sendok makan bawang putih cincang dan cabai cincang.

Baca Juga: Sering Sarapan Mi Instan Bikin Naik Berat Badan? Waspadai Risiko yang Terjadi pada Tubuh Jika Terus Mengonsumsi Makanan Cepat Saji Satu Ini

Moms juga bisa tambahkan pala pada masakan.

Tumis semua bumbu pada wajan hingga harum, Moms bisa tambahkan saus sesuai dengan selera.

Jangan lupa untuk tambahkan sayuran pada bumbu yang sudah ditumis.

Moms bisa manfaatkan sawi, wortel, sayuran hijau lainnya sesuai selera.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Lagi! Inilah Batasan Makan Mi Instan dalam Sebulan, Nekat Lebih? Berisiko Kena Penyakit Mematikan Ini

Goreng bumbu dan sayuran sampai wangi, usahakan untuk tidak membuat sayuran terlalu matang.

Tambahkan mi yang sudah direbus dan ditiriskan lalu masukkan pada wajan.

Tambahkan garam, merica, juga sambal, setelah dirasa cukup Moms bisa angkat dan sajikan.