Sebelum Merasa Kegendutan, Coba Cek Dulu Seberapa Idealnya Berat Badanmu! Begini Cara Mengetahui Berat Badan Ideal yang Benar

By Gabriela Stefani, Rabu, 2 Desember 2020 | 15:00 WIB
Cara menghitung berat badan ideal (Freepik.com)

Nakita.id - Memiliki tubuh langsing pasti idaman setiap wanita.

Hal itu membuat para wanita langsung mencari berbagai jenis program diet yang kira-kira bisa diikuti.

Apalagi sekarang budaya Korea Selatan tengah mendunia yang menunjukkan wanita yang tubuhnya kurus.

Baca Juga: Diet Plant Based Bukan Sekedar Menurunkan Berat Badan Tapi Mencegah Orang Terserang Penyakit Jantung, Yuk Cari Tahu Lainnya!

Tapi tahu tidak Moms bahwa bukan sekadar berat badan turun hingga kurus yang perlu dikejar.

Moms perlu mengejar berat badan ideal agar tidak terlalu kurus atau tidak terlalu gemuk.

Bisa saja Moms menganggap 'kok berat badan terus naik ya' padahal ternyata justru masih dalam skala ideal.

Sebelum Moms ingin menurunkan berat badan sebanyak 5 kilo, 10 kilo, atau bahkan lebih, maka cari tahu terlebih dahulu berat badan ideal yang sebenarnya berapa.

Baca Juga: Mudah! Menurunkan Berat Badan Hingga Mencegah Penuaan Dini, Modalnya Cuma Rutin Minum Air Hangat di Pagi Hari