Makan Nasi dengan Tempe Justru Enggak Kalah Jika Dibandingkan dengan Makan Daging, Ini yang Terjadi pada Tubuh

By Yosa Shinta Dewi, Rabu, 16 Desember 2020 | 13:02 WIB
Ilustrasi makan nasi dengan tempe (Pixabay)

Dicap sebagai makanan sejuta umat, nyatanya makan nasi dengan tempe tak kalah jika dibandingkan Moms mengonsumsi daging.

Melansir dari Intisari, berikut beberapa fakta nutrisi menu makan nasi dengan tempe.

Baca Juga: Jangan Sampai Basi Mubazir, Begini Cara Tepat Menyimpan Tempe Supaya Tetap Segar dan Tak Gampang Busuk

Tempe

Protein

Untuk diketahui, protein pada tempe nyaris mirip dengan protein pada daging dan telur.

Protein tempe tergolong sebagai protein sederhana, sehingga tubuh bisa menyerap dengan mudah.

Begitu juga kandungan lisin dan metionin pada tempe dan nasi yang saling melengkapi dan dapat mencukup kebutuhan nutrisi harian Moms.

Karbohidrat

Sudah barang umum kalau nasi terkenal sebagai sumber karbohidrat yang banyak dikenal publik.

Bukan cuma nasi, tempe pun kaya akan karbohidrat di dalamnya.

Sehingga, makan nasi dengan tempe saja sudah dapat menyuplai energi tubuh.

Baca Juga: Selain Enak Dimakan, Ternyata Tempe Terbukti Ampuh Hilangkan Jerawat Seketika, Begini Cara Mudahnya