Tak Disarankan Oleh WHO untuk Dikonsumsi, Ini Ciri Makanan Ultra Proses yang Wajib Dihindari untuk Nutrisi Si Kecil

By Ine Yulita Sari, Rabu, 3 Februari 2021 | 18:30 WIB
Ciri Makanan Ultra Proses yang Wajib Dihindari untuk Nutrisi Si Kecil (Freepik.com)

Bagi dewasa, pola makan sehat termasuk mengkonsumsi buah, sayur, legume.

Dahulu kita terbiasa mengandalkan real food atau makanan asli sebagai makanan kita sehari-hari. 

Baca Juga: Memberikan MPASI Instan Anti Ribet Buat Nutrisi Si Kecil, Amankah?

Namun di zaman modern ini, kita cenderung mengonsumsi makanan olahan (processed food).

Seperti minuman ringan dalam kemasan (soft drinks) dan aneka keripik, yang di dalamnya terkandung pengawet, pemanis, pewarna buatan, perisa, dan umumnya mengandung tinggi gula dan garam.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Nutrisi Utama Bayi Baru Lahir, ASI Ternyata Punya Manfaat Lain yang Tak Terduga Bila Digunakan dengan Cara Ini

Makanan-makanan olahan tersebut dengan sangat cepat menggantikan makanan asli di seluruh dunia.

Berdasarkan kondisi di atas, Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) akan meluncurkan sebuah dokumen mengenai “Bahaya Terselubung dari Makanan Ultra Proses” dalam rangka Peringatan Hari Gizi Nasional 2021, pada Jumat (29/01/21).

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan risiko dari makanan ultra proses ini sendiri.

Makanan ultra proses memiliki tiga ciri dasar, yakni pertama dibuat di pabrik dalam kemasan.