Nyesel! Mulai Sekarang Jangan Lagi Buang Kulit Kentang yang Sudah Dikupas, Ini Alasannya

By Nita Febriani, Jumat, 2 April 2021 | 18:10 WIB
Manfaat kulit kentang (pixabay/pasja1000)

Setelah bersih, keringkan kulit kentang dan Moms pun bisa langsung menaburkan garam dan lada sebagai bumbu lalu mengolahnya.

Ada 3 cara yang bisa Moms coba untuk mengolah kulit kentang sebagai camilan.

1. Digoreng

Moms bisa langsung menggoreng kulit kentang dengan metode deep fried hingga berwarna kecoklatan.

Kulit kentang yang tipis jika sudah digoreng akan menjadi seperti keripik yang enak disantap.

Baca Juga: Mudah Hilangkan Uban Seperti Menjentikkan Jari, Caranya Cuma Pakai Air Rebusan Kulit Kentang, Ini Tipsnya

2. Dipanggang

 

Moms bisa gunakan oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu di suhu 190 derajat celcius.

Panggang selama 15-20 menit dengan mengaduk atau membaliknya sesekali agar kulit kentang matang secara merata.

3. Air Fryer

Jika ingin alternatif yang lebih sehat, Moms bisa masak kulit kentang selama 8-10 menit menggunakan air fryer yang sudah dipanaskan terlebih dulu dengan suhu 200 derajat celcius.

Dengan menggunakan air fryer, kulit kentang akan jadi lebih renyah dan sehat karena tak perlu menggunakan banyak minyak.

Keripik kulit kentang sebagai camilan sehat pun siap dihindangkan.

Selamat mencoba, Moms!