Manfaat Jus Kurma, Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh Jika Moms Rutin Minum Jus Kurma Selama Ramadan

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 28 April 2021 | 13:55 WIB
Manfaat jus kurma (freepik/ meen_na)

Nakita.id - Moms pernah mendengar tentang manfaat jus kurma?

Manfaat jus kurma untuk kesehatan tentunya sudah tidak menjadi hal asing lagi.

Manfaat jus kurma sendiri tidak terlepas dari kandungan vitamin, mineral, magnesium dan potasiumnya.

Buah kurma merupakan salah satu hidangan paling populer di bulan Ramadan.

Baca Juga: Manfaat Jus Kurma Bisa Membantu Persalinan Normal Jika Dikonsumsi dengan Aturan Seperti Ini, Penasaran?

Selain bisa dikonsumsi langsung, buah berwarna cokelat ini juga dapat dibuat menjadi jus.

Apalagi Moms tidak perlu menambahkan gula mengingat buah ini sudah punya cita rasa manis yang kuat.

Melansir dari Kompas.com, buah kurma mengandung nutrisi seperti zat besi, vitamin B, asam nikotinat, niasin, kalium, potasium, magnesium, kalium dan serat.

Zat gizi tersebut dapat berfungsi membantu pelepasan energi, menjaga kulit dan saraf agar tetap sehat, serta menjaga kesehatan jantung.

Kurma juga baik dikonsumsi karena rendah lemak dengan jumlah karbohidrat tinggi yang bisa menjadi cadangan energi.

Nah, mengutip dari Daily Sabah, berikut adalah manfaat jus kurma yang bisa Moms dapatkan.

1. Meningkatkan sistem imun

Penelitian memperlihatkan kalau kurma memiliki efek meranngsang pada sistem kekebalan tubuh.

Kurma mengandung senyawa fenolik dan karotenoid yang bisa melawan kanker.

Baca Juga: Nyadar Nggak Moms? Ternyata Sering Makan Kurma di Pagi Hari Bisa Bikin Tubuh Malah Jadi Seperti Ini

Selain itu ada pula kandungan vitamin yang kesemunanya berperan sebagai antioksidan dan merangsang imun.

2. Membuat kenyang lebih lama

Kurma merupakan buah kaya serat yang dapat meningkatkan fluiditas isi lambung.

Hal ini bisa memberikan perasaan kenyang lebih lama.

3. Mencegah sembelit

Salah satu manfaat jus kurma yang bisa didapatkan adalah melancarkan pencernaan.

Hal ini karena kurma tinggi kandungan serat dan dapat mengatasi sembelit.

Di bulan Ramadan ini, kalian bisa memanfaatkan kandungan kurma untuk menjaga kesehatan dan kebersihan usus.

Baca Juga: Siapa Sangka, Kurma Bisa Mendukung Jadi Happy Moms Happy Ramadan karena Buat Kulit Sehat dan Cantik Selama Puasa, Yuk Coba!

4. Bagus untuk kesehatan jantung

Kurma dikenal sebagai sumber kalium baik, mineral penting dan menjaga keseimbangan elektrolit tubuh.

Kalium dapat memastikan konduksi saraf, mengatur denyut nadi dan tekanan darah.

Menurut penelitian, melakukan diet kaya kalium bisa menurunkan risiko terkena stroke.