Happy Moms Happy Ramadan, Jangan Sampai Puasa Terganggu Gara-gara Asam Lambung Naik, Begini Cara Alami Mengatasinya

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 28 April 2021 | 13:45 WIB
Happy Moms Happy Ramadan, cara mengatasi asam lambung naik saat puasa (Freepik.com/Goncalo Costa)

Memerhatikan cara makan

Jika asam lambung sering naik, maka dari itu, Moms sebaiknya mengubah cara makan.

Saat berbuka puasa, penderita maag atau gangguan lambung usahakan tidak langsung dan terburu-buru untuk makan besar.

Sebaliknya, makanlah terlebih dahulu takjil yang sehat, sup, atau kurma.

Setelah itu, baru siapkan perut untuk makan utama.

Baca Juga: Anti Mubazir! Happy Moms Happy Ramadan Bisa Gunakan Buah Sejuta Umat Ini untuk Cerahkan Wajah

Selain itu, hindari pula makan yang berlebihan. Cukup ambil setengah porsi makan utama agar perut tidak penuh.

Pasalnya, kondisi perut yang terlalu penuh juga bisa mendorong asam lambung naik kembali dari perut ke kerongkongan.

Makan dalam porsi kecil tapi sering dan dikunyah perlahan-lahan lebih disarankan bagi pemilik gangguan lambung.

Nah, itu dia Happy Moms Happy Ramadan tanpa gangguan asam lambung. Selamat mencoba!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Cara Alami Mengatasi Asam Lambung Naik saat Puasa.