Anak Sering Mengalami Mimpi Buruk? Jangan Panik, Berikut Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

By Lolita Sianipar, Minggu, 13 Juni 2021 | 18:15 WIB
illustrasi anak mengalami mimpi buruk (Freepik.com)

Melansir dari Kids Health, ada beberapa cara agar Si Kecil tidak mimpi buruk, berikut antara lain. 

1. Lakukan rutinitas tidur yang sehat

Cobalah untuk tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap hari.

Kecuali, jika anak sakit atau kurang tidur pada malam sebelumnya.

Selain itu, hindari tidur siang yang berlebihan, makan atau berolahraga sebelum tidur, dan membaca buku atau menonton film menakutkan sebelum tidur.

2. Tidur dengan boneka mainan atau selimut favoritnya

Hal tersebut membantu beberapa anak merasa lebih aman.

Boneka atau selimut favoritnya bisa dipakai untuk peluk dan membuat sang anak merasa seperti terlindungi. 

3. Gunakan lampu malam

Dengan lampu malam, jika anak terbangun dari mimpi buruk akan dapat melihat hal-hal yang sudah dikenal dan mengingat di mana dia berada.

Selain itu, menggunakan lampu malam dapat mengurangi rasa cemas. 

4. Jaga pintu Anda tetap terbuka

Hal tersebut akan membantu sang anak mengingat bahwa keluarganya dekat.

Jika anak merasa takut, bangun dan temukan seseorang untuk diyakinkan. 

Nah, itu dia Moms beberapa tips agar anak tidak lagi mimpi buruk. Selamat mencoba!

Baca Juga: Mimpi Buruk pada Anak