Mitos vs Fakta Kehamilan: Apa yang Terjadi pada Ibu Hamil dan Janin Ketika Sering Makan Udang?

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 2 Juli 2021 | 13:21 WIB
Mitos vs fakta kehamilan soal makan udang (Pixabay.com/ StockSnap )

Makanan laut dengan kadar merkuri tinggi meliputi, hiu, raja makarel, ikan ubin, tuna segar.

Sedangkan, udang, ikan salmon, ikan trout, tuna kalengikan kod, nila bisa masih mengandung merkuri hanya saja tidak sebanyak itu.

Sebagai pedoman umum, wanita hamil tidak boleh makan lebih dari 8 sampai 12 ons (dua atau tiga porsi) makanan laut per minggu.

Manfaat makan udang saat hamil

Sebuah diet sehat selama kehamilan dapat membantu memastikan bayi yang sehat.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Areola Menghitam Saat Hamil Bukan Tanda Mengandung Anak Laki-laki, Yuk Cari Tahu Faktanya!

Udang dan jenis makanan laut lainnya sangat sehat karena mengandung banyak vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan.

Misalnya, makanan laut adalah sumber asam lemak omega-3 yang baik .

Menurut penelitian, asam lemak omega-3 seperti yang terdapat pada makanan laut berpotensi menurunkan risiko kelahiran prematur jika dikonsumsi saat hamil.