Pasti Nyesal Baru Tahu Sekarang, Ternyata Begini Cara Tingkatkan Imun Tubuh Setelah Vaksinasi Covid-19

By Amallia Putri, Senin, 4 Oktober 2021 | 07:20 WIB
Cara tingkatkan imun tubuh setelah vaksinasi (Freepik.com)

Nakita.id - Sampai saat ini, program vaksinasi dari pemerintah terus dijalankan.

Di masa pandemi Covid-19 penting sekali untuk segera mendapatkan vaksinasi agar segera terbentuk herd immunity.

Sayangnya hingga sekarang, masih banyak orang yang belum diberikan vaksinasi.

Terutama untuk golongan anak-anak, ibu hamil, dan ibu menyusui.

Masih dilakukan uji coba lebih lanjut mengenai keamanan vaksin bagi anak-anak di bawah umur 12 tahun. 

Dengan diberikan vaksinasi, imun tubuh bisa jauh lebih tahan terhadap Covid-19.

Namun, bukan berarti dengan sudah divaksinasi, orang tak bisa tertular Covid-19.

Apabila sudah divaksinasi orang tetap bisa tertular Covid-19.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Orang Se-Indonesia, Kemenkes Keluarkan Aturan Baru Soal Vaksinasi Bagi Penyintas Covid-19, Orang dengan Kondisi Ini Tidak Perlu Tunggu 3 Bulan untuk Suntik Vaksin

Hanya saja orang yang sudah melakukan vaksinasi, apabila terpapar Covid-19 tidak menunjukkan gejala yang berat.

Tahukah Moms, setelah vaksinasi, orang wajib meningkatkan imunitasnya?

Imunitas tubuh tetap harus ditingkatkan setelah vaksinasi agar kondisi tubuh tetap sehat.

Dilansir dari Kompas.com, imun tubuh dibutuhkan untuk bekerjasama dengan vaksin dalam membentuk sistem imun yang lebih kuat lagi.

Maka dari itu, Moms perlu mengetahui caranya untuk meningkatkan imun tubuh setelah vaksinasi.

Setelah menerima vaksinasi, tubuh Moms akan membentuk imunitas tubuh setidaknya dalam waktu 7 hari.

Tubuh seseorang membutuhkan waktu setidaknya 28 hari untuk mulai bekerja melawan Covid-19.