Jangan Langsung Dibuang, Manfaat Menakjubkan Ini Akan Dirasakan oleh Tubuh Jika Rutin Mengonsumsi Kulit Ikan

By Ruby Rachmadina, Selasa, 26 Oktober 2021 | 15:30 WIB
Manfaat mengonsumsi kulit ikan (Freepik.com)

Sumber protein melimpah

Kulit ikan merupakan sumber protein terbaik.

Nutrisi dalam ikan berfungsi sebagai pembentuk otot dalam tubuh manusia.

Protein juga berperan untuk menjaga kesehatan secara optimal.

Rajin makan kulit ikan membuat Moms terhindar dari kekurangan zat besi dan juga pembengkakan dalam tubuh.

Baca Juga: Nikmatnya Tak Sebanding Risikonya, Mulai Detik Ini Stop Konsumsi Ikan Asin Lebih dari Tiga Kali Seminggu karena Bisa Picu Penyakit Mematikan Ini

Selain itu, protein dalam ikan seperti histon dan transferin juga memengaruhi sistem kekebalan tubuh.

Untuk menuai manfaat dari kulit ikan, sebaiknya Moms harus tahu cara mengolahnya yang benar.

Cobalah untuk menggoreng atau memanggangnya pada suhu yang tingi dengan sisi kulit menghadap ke bawah supaya lebih renyah.

Hindari merebus dan mengukus kulit ikan karena dapat merusak tekstur kulit menjadi lembek, berlendir, dan meninggalkan bau amis.